CewekBanget.ID - Kali ini kita main games 'benar atau hoaks' bareng aktris sekaligus mantan member JKT48, dia adalah Jessica Veranda!
Selain memperkenalkan film yang dibintanginya, Jessica juga menceritakan fakta unik tentang dirinya.
Apa saja ya? Yuk langsung baca artikelnya sampai habis!
Baca Juga: Dari Musik hingga Pakaian, Lisa Bawa Thailand di Lagu LALISA!
Lebih suka akting dibanding nyanyi?
Jessica Veranda emang multitalenta banget karena jago nyanyi, menari, hingga berakting.
Tapi dia mengaku lebih suka berakting daripada menyanyi nih girls, alasannya?
"Karena aku bergabung jadi member JKT48 sudah enam tahun dan ketika graduate pengin merasakan pengalaman baru di luar menyanyi dan menari," jawab Jessica.
Meski begitu Jessica kangen perform di panggung menyanyikan lagu-lagu JKT48 bersama dengan member lainnya.