Cewekbanget.id – Instagram kini menjadi salah satu media sosial yang paling banyak digunakan.
Fitur yang beragam membuat kita enggak pernah bosan menggunakan instagram.
Salah satu fitur di instagram yang banyak digunakan dan jadi favorit ialah boomerang.
Cara menggunakan boomerang biasanya bisa dilakukan dengan mengambil gambar tersebut dengan posisi fitur yang telah siap.
Kini ada cara terbaru untuk membuat boomerang dari galeri foto di instagram!
Baca Juga : 3 Aktor Korea yang Diharapkan Segera Bikin Instagram! Ada Idolamu?
Berikut cara membuat boomerang dari galeri foto di instagram:
Cara pertama yang harus dilakukan ialah membuka halaman profile kita di instagram.
Berikutnya, tekan tombol untuk menambahkan stories.
Jika sudah masuk ke halaman tempat kita membuat instagram stories, pilih foto mana yang akan kita jadikan bergerak seperti foto dengan bentuk gif.
Langkah berikutnya yang harus kita lakukan adalah ketuk gambar tersebut dalam waktu yang lama sampai pilihan boomerang muncul di halaman tersebut.
Apabila bila pilihan boomerang sudah muncul kemudian hilang, maka foto dalam bentuk file .jpg tadi telah berubah jadi gif.
Langkah terakhir yang harus dilakukan ialah mengunggahnya seperti instagram stories pada umumnya.
Syarat terakhir yang enggak boleh dilupakan adalah kita harus mengaktifkan kamera dalam mode live.
Selamat mencoba, girls! (*)
Baca Juga : Tulis Pesan Misterius dan Hapus Instagram, Kepolisian New York Ikut Cek Kondisi Pete Davidson