Cewekbanget.id - Kabar gembira sekaligus kejutan untuk Selenator dan pecinta musik Hollywood lainnya nih, girls.
Setelah usai menjalani perawatan mental beberapa waktu lalu hingga vakum dari media sosial, Selena Gomez akhirnya kembali.
Sekitar dua minggu lalu, Selena Gomez kembali dengan menyapa penggemar di instagram lewat sebuah unggahan.
Kini, Selena Gomez kembali dengan sebuah lagu berjudul Anxiety.
Lagu ini merupakan hasil kolaborasinya dengan penyanyi kenaman Julia Michaels.
Lewat lagu ini fans berharap kalau Selena benar-benar dalam keadaan baik-baik saja.
Enggak hanya itu salah satu media bahkan menyebutkan kalau kolaborasi Selena dengan Julia Michaels merupakan pertanda kalau ia siap rilis album baru.
Benar atau enggak, ya?
Dilansir dari seventeen.com, berikut "kode" dari Selena Gomez yang konon siap rilis album baru:
Baca Juga : Selesai Jalani Pengobatan, Selena Gomez Sapa Penggemar di Instagram!
Bukan hanya EP milik Julia Michaels
Judul lagu Anxiety yang terdapat dalam EP Julia Michaels konon tidak hanya dalam EP Julia Michales saja.
Fans kini menyebutkan kalau bukan enggak mungkin Julia Michaels juga akan menjadi teman duet sekaligus co-songwriter Selena Gomez seperti album Star Dance yang rilis 2013 lalu.
Selena yang berada dalam studio
Sebelum memutuskan vakum dari media sosial khusunya Instagram, Selena mengunggah sebuah video yang menunjukan ia sedang berada di studio musik.
Bukan hanya berada di studio musik namun Selena juga terlihat mengambil beberapa nada dan mencoba suaranya.
Unggahan ini bukan enggak mungkin menjadi kode bagi fans kalau Selena siap rilis album baru.
Baca Juga : Tunjukan Kedekatan, Taylor Swift dan Selena Gomez Hangout Bareng Lagi!
13 Reason Why season 3
Bukan hanya bertindak sebagai produser namun Selena Gomez juga merilis single untuk setiap season dari single ini.
Ketika season 3 belum juga merilis kapan tanggal tayangnya, bukan enggak mungkin 13 Reason Why season 3 rilis bersamaan dengan album terbaru Selena Gomez.
Album Selena Gomez sudah siap
Mengacu pada wawancara dengan Billboard, Selena berencana untuk kembali ke industri musik pada Agustus 2018.
Sayangnya, Selena harus menjalani perawatan beberapa bulan setelah wawancara tersebut.
Pernyataan Selena Gomez di Billboard pastinya sudah berdasar.
Seventeen mengungkapkan kalau beberapa single sudah dipersiapkan Selena Gomez.
Ia hanya menunggu waktu yang tepat merilisnya.
Makin enggak sabar!
(*)
Baca Juga : Kencan Bareng Justin Bieber, Hailey Baldwin Dandan Menyerupai Selena Gomez?