Banyak Hoax! Ini Fakta Dibalik Kerusuhan di Daerah Petamburan!

By Istihanah, Rabu, 22 Mei 2019 | 11:05 WIB
Asrama Brimob ()

Cewekbanget.ID – Aksi sekelompok massa yang berakhir tragis terjadi di Jakarta sejak Selasa (21/5/2019).

Tepatnya pada malam hari, massa terlihat melakukan aksi saling dorong dan pelemparan batu di sekitaran jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat.

Enggak berhenti sampai disitu, massa juga melakukan pembakaran di Asrama Brimob Petamburan yang terletaj di Jalan KS Tubun, Petamburan, Jakarta Barat.

Terkait dengan pembakaran tersebut, banyak sekali informasi yang simpang siur yang tersebar di media sosial.

Baca Juga: Sempat Ricuh, Ini Kronologi Demo di Bawaslu yang Berakhir Anarkis!

Dilansir dari dari Kompas.com, berikut kejadian yang sebenarnya terjadi di lapangan.

Berdasarkan keterangan dari Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Argo Yuwono, Asrama Brimob Petamburan tidaklah terbakar atau dibakar.

"Bukan (asrama),(tapi) mobil. Asramanya baik-baik saja, tidak terbakar ya, tapi parkiran mobil di depan asrama yang terbakar," kata Argo pada Rabu (22/5/2019) pagi.

Kebakaran terjadi pada 11 mobil yang diparkir di depan asrama. Mobil-mobil itu dibakar massa dan saat ini hanya menyisakan kerangkanya saja. Massa juga terlihat merusak Asrama Brimob, yaitu melemparinya dengan batu.

"Di Petamburan ini, di KS Tubun ada pembakaran mobil, itu lokasinya di depan asrama. Di depan asrama ada beberapa mobil yang terparkir yang kemudian dibakar," kata Argo.

Mengetahui kabar pembakaran dan perusakan, kepolisian segera mengerahkan pasukan gabungan dari polisi dan TNI untuk mengamankan lokasi.

"Kami mengerahkan pasukan untuk mengamankan, TNI Polri tadi malam sudah kita kerahkan di sini," kata dia.

Baca Juga: Bukan Gosip, Ria Ricis Akui Pernah Musuhan dengan Atta Halilintar!

Sejauh ini belum dapat dipastikan siapa pelaku pembakaran dan apa motif yang melatarbelakangi aksi anarkis tersebut. Hal ini masih terus diselidiki oleh petugas.

"Tentunya ini masih kita dalami, kita selidiki daripada pembakaran tersebut," ujarnya.

Aksi sekelompok massa yang merasa tidak puas dengan hasil rekapitulasi suara dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) ini berawal pada Selasa (21/5/2019) pukul 14.00 di depan kantor Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat.

Baca Juga: Tren Hijab Kekinian 2019 yang Sopan untuk Momen Lebaran!

Aksi yang berawal damai ini kemudian menjadi ricuh pada malam harinya, sejauh ini belum dapat dipastikan apakah kelompok massa yang membuat ricuh adalah kelompok massa yang sama dengan sebelumnya. Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "CEK FAKTA: Dampak Kerusuhan, Asrama Brimob Petamburan Dibakar?"