Cewekbanget.id - Sosok Zara JKT48 pasti sudah enggak asing lagi kan, girls? Selain sebagai penyanyi, Zara juga dikenal sebagai aktrisdan sudah berperan dalam berbagai judul film.
Membahas soal Zara,ternyata cewek berusia 16 tahun ini punya kakak yang enggak kalah manis dan juga seorang anggota JKT48, lho! he-he. Sudah tahu, girls?
Yup! kakak Zara JKT48 bernamaHasyakyla Utami Kusumawardhani atau yang dikenal dengan Kyla JKT48.
Baca Juga: Ambisi Ngalahin Rekor ‘Avatar’, ‘Avengers: Endgame’ Tayang Ulang di Bioskop dengan Adegan Tambahan!
Beda 1 tahun dari Zara, Kyla JKT48 yang kini berusia 17 tahun juga punya penampilan yang manis dan kece maksimal. Enggak kalah dari sang adik, deh! he-he.
Penasaran? Ini dia rangkuman 4 gaya Kyla JKT48 yang manis dan kece maksimal!
1. Kerap tampil simpel, Kyla JKT48 tampil manis paduin atasan motif stripes nuansa hitam dan merah, denganlong outer putih dan jeans. Makeup natural simpel cocok banget jadi pelengkap gaya simpel Kyla, ya!

:quality(100)/photo/2019/06/21/1244196044.jpg)
Fashion Kyla JKT48
Baca Juga: 4 Zodiak Ini Konon Paling Berpotensi Jadi Kaya Raya di Masa Depan. Kamu?
2. Bergaya rock chic, Kyla JKT48 tampil bold dengan sleeveless top hitam beraksen fringe, yang dipaduin dengan latex pants hitam dan combat boots hitam. Kece abis!
Fashion Kyla JKT48
3. Begini penampilan manis Kyla JKT48 dengan kaftan batik, bersama Zara JKT48 dan sang mama pada momen Lebaran 2019 lalu. Simpel tapi charming, ya!
Fashion Kyla JKT48
Baca Juga: Kompak dari Kecil, Intip 9 Fashion Kembar Ratu Elizabeth II & Princess Margaret!
4. Anti ribet! Kayla JKT48 tampil simpel dengan kaos, ripped skinny jeans dan combat boots hitam. Bisa jadi ide gaya chic yang enggak ngebosenin nih, girls!
(*)