Sebut Sebagai Pertemuan Sahabat, Prabowo Ucapkan Selamat pada Jokowi di Stasiun MRT

By Septi Nugrahaini Rahmawati, Sabtu, 13 Juli 2019 | 13:01 WIB
Joko Widodo dan Prabowo (KOMPAS.com/ Kristian Erdianto)

Cewekbanget.id - Sempat panas dalam persaingan untuk merebutkan kursi nomor 1 di Indonesia, akhirnya calon presiden Prabowo Subianto dan Presiden terpilih periode 2019-2024, Joko Widodo bertemu.

Pertemuan keduanya ini terjadi di Stasiun MRT Senayan, Jakarta pada Sabtu (13/7/2019).

Ada momen menarik dari pertemuan ini, yakni Prabowo Subianto yang memberi ucapan selamat kepada Jokowi atas kemenangannya di Pilpres 2019.

Baca Juga: Banyak yang Enggak Tahu, Warna Ungu Jarang Digunakan Sebagai Bendera Negara Karena Alasan Ini!

Alasan baru sekarang Prabowo ucapkan selamat pada Jokowi

Bukan tanpa alasan mengapa Prabowo baru sekarang mengucapkan selamat pada Jokowi.

Melansir dari Kompas.com, Prabowo mengutarakan kalau ia mengaku pengin mengucapkannya secara langsung saat bertemu.

"Saya katakan saya ini walau bagaimana pun ada euh pakeuh, tata krama, jadi kalau ucapkan selamat, maunya tatap muka, jadi saya ucapkan selamat," kata Prabowo.

Baca Juga: Pilihan 3 Model Peplum Dress Hijab Untuk Kondangan Pede & Kece!

Jokowi sebut pertemuan ini sebagai pertemuan sahabat

Masih melansir dari Kompas.com, Jokowi menyebut kalau pertemuan sebagai pertemuan sahabat.

Jokowi juga mengatakan kalau pertemuan tersebut sebenarnya sudah direncanakan dalam waktu yang lama tapi baru terealisasikan hari ini.

Sementara Prabowo sendiri mengatakan jika persaingan antara keduanya saat ikut kontestasi Pilpres 2019.

Ia juga menyebut kalau persaingan dan saling mengkritik adalah tuntutan politik dan demokrasi.

Mereka percaya kalau setelah 'pertarungan' itu tetap bersatu dalam keluarga besar Republik Indonesia.

Dapat dukungan dari para warga

Masih melansir dari Kompas.com, saat Prabowo mengucapkan selamat pada Jokowi, para warga yang hadir menyambut dengan teriakan dukungan.

"We love you...," teriak para warga tersebut.

Percaya kalau hubungan antara pemimpin harus baik

Prabowo menyadari jika masih banyak yang mungkin belum menerima dan masih emosional dengan hasil Pilpres 2019.

Karena itulah Prabowo juga menyadari jika hubungan antara pemimpin harus baik agar bisa saling mengingatkan.(*)