Enggak Banyak yang Tahu, Berikut Cara Mengonsumsi Makanan Ini!

By None, Kamis, 19 September 2019 | 17:27 WIB
Yoghurt dan buah-buahan (eatingwell.com)

CewekBanget.id – Meski terkesan sepele namun ternyata ada banyak cara untuk mengonsumsi sebuah makanan

Yaps, enggak banyak yang tahu ternyata cara mengonsumsi makanan satu dengan lainnya berbeda.

 

Sebuah makanan yang seharusnya bisa memberi nutrisi bagi tubuh justru bisa menjadi racun dan berbahaya jika cara kita mengonsumsi makanan tersebut salah.

Makanan apa saja yang cara makannnya harus kita perhatikan? Berikut cara mengonsumsi bahan makanan terbaik agar nutrisinya tetap terjaga: 

Flax seeds

flex seed

Flax seeds mengandung serat, omega-3, lignan, dan fitonutrien yang bermanfaat bagi tubuh. Meski begitu, flax seeds harus tetap dihancurkan karena jika tidak, tubuh enggak akan bisa mencerna bahan makanan ini. 

Baca Juga: Teuku Rassya Kepergok Selalu Love Foto Aurel Hermansyah! Balikan?

Asparagus

Asparagus

Beberapa dari kita tentu pernah memanaskan makanan termasuk asparagus di dalam microwave. Padahal hal itu enggak disarankan karena microwave bisa menghilangkan kandungan vitamin C dalam asparagus. 

Cara terbaik untuk memasak asparagus adalah dengan mengukus atau menggorengnya sehingga menjadi lembut dan renyah.

Kiwi

Saat memakan kiwi, kita biasanya akan membuang kulitnya.

Padahal kulit kiwi mengandung serat, folat, dan vitamin E yang tinggi. 

Meski gak aneh karena memakan kiwi dengan kulitnya tetapi sekali-kali kita boleh coba makan kiwi bersama kulitnya. Bisa meningkatkan asupan gizi, lho!

Tomat

Tomat

Siapa yang masih suka makan tomat mentah? Faktanya, tomat adalah makanan yang enggak boleh dimakan mentah-mentah.

Sebelum dimakan, tomat lebih baik direbus. Nutrisi seperti likopen tidak akan hilang justru bisa melindungi tubuh dari tumor dan penyakit jantung.

Teh Hitam

Menjadi salah satu minuman yang paling banyak dikonsumsi karena menyehatkan, kita enggak boleh asal minum  teh hitam.

Teh hitam ternyata enggak boleh dicampur dengan susu karena bisa menghambat manfaat kardiovaskular dalam teh.

Alasannya protein susu ternyata bisa membuat nutrisi teh lebih sulit diserap.

Stroberi

Buah stroberi

Stroberi merupakan buah yang kaya akan serat, antioksidan, dan vitamin C. Tetapi tahukah saat memakan stroberi kita harus memakannya dalam kondisi utuh dan enggak boleh dipotong? 

Memakan stroberi dengan kondisi utuh membuat kuta enggak kehilangan nutrisinya.

Baca Juga: 3 Hal yang Bikin Drama Korea ‘Flower Crew: Joseon Marriage Agency’ Menarik Perhatian dan Ratingnya Bagus!

Brokoli

brokoli

Banyak makanan yang dimasak dengan brokoli. Padahal jika dimasak vitamin C, klorofil, antioksidan dalam brokoli bisa hilang.

Faktanya, brokoli mengandung senyawa yang bisa menjauhkan kita dari kanker.

Kacang

Kacang kering mengandung senyawa antioksidan yang disebut fitat. Sayangnya, fitat enggak mudah diserap oleh tubuh. Makanya agar senyawa tersebut keluar dengan maksimal, kacang tersebut harus direndam semalaman sebelum dikonsumsi.

Bawang Putih

bawang putih

Bawang putih mengandung allicin, enzim anti tumor yang akan hilang jika dibiarkan terkena udara.

Kita yang ingin simpel terkadang membeli bawang putih kupas. Padahal kandungan allicin bisa hilang jika terlalu lama terkena udara, bukannya di kulit bawang tersebut. 

Yoghurt

Enggak disadari namun jika diperhatikan ternyata ada air di atas Yoghurt yang akan kita konsumsi. Kita yang biasanya membuang air tersebut, mulai kini jangan lagi, ya!

Sebab air tersebut mengandung protein dan vitamin B12 yang baik untuk tubuh. Lebih baik aduk Yoghurt kita sebelum dikonsumsi. 

Mentimun

mentimun

Sebenernya kulit mentimun mengandung serat yang sangat tinggi dan baik untuk pencernaan.

Sayangnya penggunaan pestisida membuat kita enggak yakin. Kalau sudah begitu, lebih baik buang saja kulitnya. 

(Beverly Valentina)

(*)

Baca Juga: Ide First Date Impian Berdasarkan Zodiak Gebetan. Wajib Tahu, Girls!