Lightstick TXT Jiplak Punya SHINee? Begini Fakta Sebenarnya!

By Indah Permata Sari, Selasa, 21 Januari 2020 | 13:04 WIB
Lightstick SHINee dan Lightstick TXT (foto : kolase Cewekbanget.id dari Twitter)

MOA Beberkan Bukti

Perbandingan warna lightstick TXT dan SHINee

Menanggapi tuduhan para Shawol, MOA terus menerus memberikan berbagai bukti kalau warna lightstick SHINee dan TXT enggak punya kesamaan.

Kalau lightstick SHINee berwarna pearl aqua yang lebih didominasi dengan warna biru, lightstick milik TXT berwarna carribean green yang lebih condong berwarna hijau.

Bahkan enggak sedikit lho MOA yang sampai mengunggah foto gradasi warna untuk membuktikan kepada Shawol kalau warna kedua lightstick tersebut memang berbeda.

TXT

Selain itu, warna lightstick TXT bisa berubah-ubah, enggak seperti lightstick SHINee yang hanya punya satu warna yaitu pearl aqua.

Baca Juga: Dowoon ‘DAY6’ dan 8 Idol Kpop Ini Punya Username Instagram yang Unik. Artinya Bikin Heran!

Pearl Aqua Memang Perpaduan Antara Biru dan Hijau

Sebenarnya enggak salah juga kalau pearl aqua suka dibilang warna hijau atau biru, karena pada kenyataannya memang kode ini perpaduan besar antara 2 warna tersebut.

Pearl Aqua kalau di RGB color space terdiri dari komposisi warna merah 53.3%, hijau 84,7%, dan 75,3% biru.

Bahkan kalau dari persennya, lebih dominan ke warna biru lho bukan hijau.

Jadi sebenarnya memang dua warna tersebut berbeda, namun serupa dan kalau sekilas terlihat mirip.

Gimana menrut kamu, girls? Kelihatan sama atau beda?

(Adityasari Dwi)

(*)