Cewekbanget.id - Setelah debut bareng SECRET NUMBER, nama Dita Karang langsung ramai jadi pembicaraan di Indonesia.
Pasalnya nih, Dita Karang jadi cewek pertama Indonesia yang debut sebagai member girlband Kpop.
SECRET NUMBER sendiri resmi debut pada 19 Mei 2020 di bawah agensi Vine Entertainment dengan lagu Who Dis?.
Baca Juga: Ini 7 Manfaat Lemon Tea yang Tak Terduga Buat Kesehatan Kita!
Sejak sebelum debut, Dita juga udah rajin buat menyapa para penggemarnya lewat sosial media.
Setelah debutpun ia tetap sering mengunggah foto di Instagramnya.
Baik foto selfienya maupun bareng membernya yang lain.
Baca Juga: Cegah Vagina Luka Saat Cukur Bulu Kemaluan dengan 5 Trik Ini!
Angga Yunanda ikutan beri komentar di postingan Dita Karang
Nah, di foto terbaru Dita Karang yang diposting pada Kamis (28/5), ada satu komentar yang mencuri perhatian nih.
Yaitu komentar dari Angga Yunanda dengan akun Instagram pribadinya, @anggayunandareal16.
"오늘의 샷! did you enjoy our M-Countdown performance today?! ???? excited to see y’all tmr on KBS WORLD Indonesia, Simply K-Pop and of course Music Bank," tulis Dita di komentar.
Baca Juga: SBS Umumkan Hari Ini 'The King: Eternal Monarch' Enggak Tayang
Terlihat nih Angga memberikan komentar dengan 5 emoji hati berwarna biru.
Komentar Angga ini mendapat like dari netizen hingga lebih dari 4 ribu dan komentar balasan lebih dari 700.
Respon dari netizen
Beberapa netizen banyak yang membalas komentar Angga ini dengan mengatakan kalau ia adalah fanboy Dita.
Kayak, "Wah, terciduk ya kamu," "Abang Angga ngapai? Keciduk nih ya," dan lainnya.
Ada juga nih netizen yang tetap menghubungkannya dengan Adhisty Zara.
Seperti yang kita tahu nih kalau Angga Yunanda dan Adhysti Zara memang selalu dirumorkan sedang pacaran walaupun keduanya enggak pernah memberikan konfirmasi tentang kabar tersebut.
Baca Juga: 4 Tanda PDKT dengan Gebetan Cuma Bakal Berujung HTS. Hiks!
"Yang satu bucin Jimin, yang ini Dita ya?" tulis netizen tersebut.
Yup, Adhisty Zara emang dikenal bucin alias ngefans banget sama Jimin 'BTS.'
Ramai di kolom komentarnya, kira-kira Dita baca komentar dari Angga enggak, ya?