Enggak Perlu Bingung, Coba 8 Cara Sederhana Ini Buat Temukan Passion Kita!

By Elizabeth Nada, Rabu, 3 Juni 2020 | 19:05 WIB
Clean with passion for now (dailyvanity.sg)

 

7. Hobi masa kecil

Selanjutnya, cara mudah temukan passion adalah mengingat hobi atau kesukaan masa kecil. 

Menurut Rob Levit, seorang konsultan bisnis dan ahli soal kreativitas, seringkali passion sudah ada dalam diri kita sejak lama, tapi seringnya enggak kita sadari.

Dengan mengingat aktivitas yang dominan di masa kecil, kita jadi punya sedikit bayangan tentang apa passion kita.

Kalau memang kita lupa apa hobi dan kesukaan kita semasa kecil, coba tanyakan pada orangtua atau bisa lihat foto-foto masa kecil untuk membantu kita mengingat kembali.

Baca Juga: Ternyata Ini 5 Tips Tepat Tidur dengan AC Biar Jauh dari Penyakit!

8. Daftar Idola

Nah, yang terakhir kita bisa membuat daftar siapa saja orang yang menjadi idola kita.

Pikirkan secara spesifik tentang hal apa dari idola kita yang membuat kita terinspirasi. Misalnya kecerdasannya atau gebrakan yang dibuat, dan lain sebagainya. Hal ini bisa membantu kita untuk mengidentifikasi nilai-nilai yang kita miliki. 

Perhatikan juga, apakah ada orang dari satu profesi tertentu yang ingin kita temui dan ajak ngobrol soal cita-cita atau masa depan. Yup! dari daftar tersebut sebenarnya bisa kelihatan kemana arah passion kita.

School 2017

Selain ke-8 cara diatas, penting juga buat kita untuk mengikuti suara hati saat proses menemukan apa yang menjadi passion kita.

Selamat mencoba dan tetap semangat, ya! (*)