Bingung Tentukan Prodi untuk Daftar SBMPTN 2020? Begini Strateginya!

By Salsabila Putri Pertiwi, Kamis, 11 Juni 2020 | 18:39 WIB
Ilustrasi belajar (lawyer-monthly.com)

CewekBanget.ID - Pendaftaran untuk Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) dan Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) telah dibuka pada Selasa (2/6/2020) dan akan ditutup pada tanggal 20 Juni 2020.

Untuk tahun ini, Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) menyarankan pilihan program studi (prodi) untuk Perguruan Tinggi Negeri (PTN) maupun politeknik dilakukan sesuai dengan minat karena enggak ada pertimbangan khusus seperti skor UTBK.

Kita pun harus menyiapkan pilihan prodi pertama dan kedua di SBMPTN 2020 dengan lebih matang agar peluang masuk ke prodi pilihan jadi lebih besar.

Nah, kalau kita masih bingung menentukan prodi pilihan sedangkan pendaftaran akan ditutup seminggu lagi, kita bisa mengikuti strategi ini!

Baca Juga: Siap-siap SBMPTN 2020, Ini Daya Tampung 17 Prodi Soshum Undip!

Strategi Menentukan Prodi

Ilustrasi belajar

Dilansir dari Kompas.com pada Kamis (11/6/2020), merangkum dari Rencanamu.id, ada beberapa strategi menentukan prodi pillihan pertama dan kedua di SBMPTN 2020 yang bisa kita coba.

Pahami Aturan Pemilihan Prodi

Berbeda dengan tahun sebelumnya, di SBMPTN 2020 peserta bisa memilih PTN atau politeknik, dengan aturan:

Ingat kalau kita enggak bisa menggabungkan pilihan Politeknik dengan perguruan tinggi, ya.

Tapi dengan pilihan apapun, kita akan tetap melaksanakan ujian yang sama, yaitu Tes Potensi Skolastik.