CewekBanget.ID - Air mawar punya segudang manfaat bagi wajah.
Makanya enggak heran nih kalau banyak brand kecantikan yang menjual produk air mawar.
Manfaat dari air mawar untuk wajah salah satunya sebagai penunjang skincare para remaja.
Baca Juga: Awas! Depresi Berkepanjangan Bisa Jadi Akibat Distimia. Apa Itu?
Ada 3 manfaat dan kegunaan skincare dari air mawar yang jarang diketahui oleh banyak orang.
Apa aja? Yuk simak penjelasannya, girls!
Sebagai scrub
Gunakan air mawar sebelum melakukan scrub pada wajah, caranya cukup tuangkan beberapa tetes air mawar ke botol scrub.
Fungsinya untuk melembutkan kulit, membuat kulit wajah enggak kasar maupun kering.
Baca Juga: 5 Hal yang Jadi Penyebab Remaja Kerap Sebel dengan Orang Tua
Sebagai toner
Caranya simpel banget, hanya perlu menuangkan air mawar ke tangan kamu dan tepuk-tepuk ke wajah kayak menggunakan toner seperti biasanya, girls.
Sebagai campuran masker
Kalau kita sering menggunakan mud mask, efek yang ditimbulkan biasanya adalah kering dan gampang mengelupas.
Buat mengatasinya, cukup semprotkan air mawar ke wajah sebelum menggunakan mud mask.
Baca Juga: Tissa Biani Jadi Duta Termuda di Festival Film Indonesia 2020
Hal ini bisa bikin wajah tetap lembab dan lembut.
Biar lebih jelas, cek video di bawah ini, ya!
(*)