Bukan 'Pitch Perfect 4,' The Barden Bellas Reuni untuk Event Donasi UNICEF!

By Septi Nugrahaini Rahmawati, Selasa, 18 Agustus 2020 | 16:32 WIB
The Barden Bellas - Pitch Perfect (YouTube)

CewekBanget.ID - The Barden Bellas are back!

Siapa nih di antara kalian yang kangen banget sama The Barden Bellas dari film musikal populer, Pitch Perfect?

Walaupun belum reuni di film baru, tapi kita bisa mendengarkan lagi suara merdu mereka di video terbaru yang diunggah di channel Universal Pictures pada Selasa (18/8).

Baca Juga: 4 Zodiak Beruntung 17-23 Agustus 2020, Capricorn Lagi Nyambung Sama Banyak Orang!

Reunian The Bellas ini ada tujuan mulia lho, girls, yaitu untuk mengumpulkan donasi yang dikumpulkan untuk melawan COVID-19 lewat UNICEF.

Buat kalian yang kangen sama The Bellas dan Pitch Perfect, yuk cari tahu info selengkapnya!

The Barden Bellas 'bertemu' secara virtual

The Bellas menyanyikan lagu Love On Top dan para cast Pitch Perfect yang ikut dalam event ini adalah Anna Kendrick, Rebel Wilson, Brittany Snow, Anna Camp, Elizabeth Banks, John Michael Higgins, Alexis Knapp, Kelley Jakle, Shelley Regner, Hana Mae Lee, dan Chrissie Fit.

Di awal video, kita bisa melihat nih scene ikonik dari setiap performance The Barden Bellas, yaitu komentar dari komentator.

"Aku khawatir aku punya beberapa kabar buruk, The Barden Bellas kumpul lagi. Sepertinya karantina nggak bisa bikin mereka berhenti 'menyiksa' kita dengan penampilannya," kata Higgins yang meniru karakter yang ia perankan, John.

Baca Juga: 5 Manfaat Kacang Mete Bagi Kesehatan. Cegah Anemia Sampai Tingkatkan Kekebalan Tubuh!

Donasi untuk anak-anak lewat UNICEF

Event ini untuk mendukung donasi yang diperuntukkan untuk anak-anak yang terdampak pandemi COVID-19 dan ledakan di Lebanon.

"The Picthes are back! Terserah apakah kalian suka atau tidak. Kamid di sini, skeali lagi, dengan musik yang keluar dari mulut kami karena dua alasan penting: Beyoncé sebuah tujuan besar," tulis Brittany Snow dalam postingan Instagramnya.

Baca Juga: Uang Rp 75.000 Edisi Khusus HUT RI Bisa Digunakan Sebagai Transaksi!

Rebel Wilson juga memulai caption dengan menuliskan, "Love On Top. The Bella's are back for a good reason!"

"Enggak ada yang sempurna di dunia yang kita tinggali ini. Keluarga di seluruh dunia menderita akibat dampak pandemi # COVID19, terutama mereka di Lebanon yang menghadapi krisis demi krisis. Tapi kita semua bisa membantu.

Hasil dari download & stream membawakan lagu "Love on Top" kami akan disalurkan ke @UNICEF untuk membantu anak-anak di Lebanon dan di seluruh dunia yang membutuhkan dukungan kami saat ini."

The Barden Bellas - Pitch Perfect

Reuni setelah Pitch Perfect 3

Seri terakhir Pitch Perfect yang kita tonton adalah season ketiga yang rilis pada Desember 2017.

Hingga saat ini, belum ada kepastian kapan dan apakah bakal ada Pitch Perfect 4.

Baca Juga: Fix! Terjebak dalam Hubungan Tanpa Status Kalau Ada 5 Tanda Ini!

Namun pada Oktober 2018, para member The Bellas sempat reuni dan bikin heboh karena memberikan 'kode' buat Pitch Perfect 4.

Semoga dengan event bersama UNICEF ini juga menjadi awal dan obat kangen penggemar The Barden Bella buat Pitch Perfect 4 ya, girls!(*)