Pengin Adopsi Kucing/Anjing? Ini 4 Rekomendasi Tempat Adopsi Hewan di Jakarta!

By Elizabeth Nada, Senin, 1 Februari 2021 | 18:30 WIB
Ilustrasi hewan peliharaan (foto : brightside.me)

CewekBanget.ID - Pengin coba memelihara kucing atau anjing atau hewan peliharaan lainnya, girls?

Buat memelihara hewan, selain membelinya kita bisa juga mengadopsi hewan peliharaan dari shelter hewan, lho.

Fyi, anjing atau kucing atau hewan peliharaan yang ada di tempat penampungan (shelter) umumnya berasal dari hewan yang diselamatkan.

Baca Juga: Welcome February! Yuk Kepoin Warna Keberuntungan Zodiak di Februari 2021!

Para hewan tersebut akan dijaga, dirawat dan disayang dengan baik sampai akhirnya mereka bisa di adopsi oleh para 'orang tua' asuh.

Nah, buat kita yang berniat adopsi hewan, misalnya kucing atau anjing atau hewan peliharaan lainnya, ini 4 rekomendasi tempat adopsi hewan di Jakarta!

Tempat adopsi hewan di Jakarta: Pondok Pengayom Satwa

Pertama, kita bisa mengadopsi berbagai hewan peliharaan lucu di Pondok Pengayom Satwa yang berlokasi di Jalan Harsono RM No. 10, Ragunan, Jakarta Selatan.

Jasa pelayanan hewan di Pondok Pengayom Satwa ini terbilang lengkap, lho!

Mulai dari adopsi, penitipan hewan, klinik, rawat inap, pemandian hewan, kremasi dan pemakaman hewan. 

Kita bisa langsung kepoin instagram mereka di @ppsadoptablepets ya, girls. Kalau tertarik untuk mengadopsi, kita bisa langsung datang ke tempat mereka, mengisi kuesioner dan kontrak adopsi.

 

Baca Juga: Ayu Semua, Intip 5 Gaya Kompak Putri Marino & Adiknya, Ambar Marino

Tempat adopsi hewan di Jakarta: Pejaten Shelter

Selanjutnya, kita bisa juga mengadopsi hewan dari penampungan hewan bernama Pejaten Shelter, yang terletak di Pejaten, Pasar Minggu, Jakarta Selatan.

Shelter atau tempat penampungan ini didirkan oleh Dr. Susana Somali, SpPk seorang dokter spesialis patologi klinik pada 30 Agustus 2009.

Awalnya, Pejaten Shelter adalah penampungan anjing liar dan buangan, namun sekarang mereka juga menampung berbagai hewan lainnya, seperti monyet dan kambing.

 

 

Nah buat kita yang tertarik pelihara anjing, bisa banget langsung kepoin instagram mereka di @pejatenshelter atau langsung datang ke lokasi.

Kalau kita belum bisa mengadopsi, kita juga bisa membantu para hewan di sini dengan memberikan donasi ke rekening Pejaten Shelter.

Baca Juga: Ayu Semua, Intip 5 Gaya Kompak Putri Marino & Adiknya, Ambar Marino

Tempat adopsi hewan di Jakarta: House of Stray

Buat kita yang berniat mengadopsi anjing, bisa banget coba tempat penampungan sementara di Jakarta yaitu House of Stray (HOS).

HOS adalah shelter bagi anjing terlantar yang dikelola oleh Ibu Vidia Schultz dan staff.

Ada beragam anjing yang siap untuk kita adopsi, girls. Buat yang tertarik atau membutuhkan info selengkapnya, bisa langsung kunjungi halaman Facebook mereka di www.facebook.com/HouseOfStray.

Baca Juga: 5 Kriteria Pada Sosok Pacar Ini Bisa Jadi Jaminan Hubungan Langgeng!

Tempat adopsi hewan di Jakarta: Catrescue.ID

Selanjutnya, buat kita yang mau mengadopsi kucing bisa langsung cek website Catrescue.ID.

Walaupun fokus utama dari kegiatan Catrescue.id adalah sterilisasi kucing jalanan melalui program Trap Neuter Return (TNR) atau tangkap, steril dan lepaskan kembali, tapi mereka juga memiliki program adopsi untuk kucing-kucing jalanan di sekitar Jakarta dan Depok. 

Nah buat info selengkapnya, tentang syarat adopsi kucing dan info donasi, kita bisa langsung cek website Catrescue.ID atau instagram mereka di @catrescuedotid.

Itu dia beberapa rekomendasi tempat adopsi kucing atau anjing di Jakarta. Yuk, jadi adopter para hewan lucu tersebut, girls!

(*)