Jogging dan Lari
Olahraga peninggi badan seperti jogging dan berlari memiliki manfaat yang sangat baik bagi kesehatan tubuh.
Kedua olahraga ini dipercaya mampu membantu membakar kalori, dan membakar lemak.
Jogging dan lari juga dapat membantu untuk menambah tinggi badan, karena jogging dan lari bisa membantu memperkuat bagian kaki dan mampu menstimulus pertumbuhan tulang.
Lakukanlah jogging atau berlari pagi hari secara rutin paling enggak 1–2 kilometer per hari, sebanyak 3 kali per minggu.
Selain olahraga, kegiatan yang satu ini juga bisa dijadikan sebagai permainan bersama teman-teman.
Tapi utamanya, sebagai salah satu olahraga peninggi badan, lompat tali memiliki manfaat untuk menguatkan tulang kaki dan mengencangkan otot kaki bahkan bisa menstimulasi pertambahan tinggi badan kita.
Caranya, kita bisa melakukan lompat tali kira-kira sebanyak 40 sampai 100 kali putaran dalam sehari.
Sebaiknya kita melakukan gerakan ini secara rutin setiap hari untuk memperoleh hasil yang maksimal.
Olahraga yang satu ini populer banget sebagai jenis olahraga yang dianggap bisa meninggikan badan.
Basket juga dikategorikan sebagai olahraga peninggi badan sejak dulu yang banyak diminati karena basket mempunyai kombinasi gerakan melompat dan melempar yang bisa menstimulus pertumbuhan tulang.
Caranya, kita bisa melakukan olahraga basket sebanyak 3–5 kali dalam seminggu.
Saat bermain bola basket, lakukanlah latihan shooting dan jumping secara rutin dalam satu minggu.
Baca Juga: Punya Tinggi di Bawah 160 cm, 5 Seleb Cewek Ini Tetap Bertalenta!