Lirik SHINee Don't Call Me, Cocok Dikasih ke Mantan yang Toxic dan Obsesif!

By Tiara Harum Pramesti, Senin, 22 Februari 2021 | 20:35 WIB
Comeback SHINee (republicworld)

CewekBanget.ID - SHINee is back!

SHINee Comeback setelah hiatus dua tahun, dan member selesai lakukan wajib militer.

Kini, SHINee yang digawangi Onew, Minho, Key, dan Taemin ini meluncurkan album ketujuh mereka bertajuk Don't Call Me

Album Don't Call Me punya 9 track dengan beragam genre. 

Baca Juga: 'JINKI' Jadi Trending Topik, Simak 4 Fakta Keluarnya Onew 'SHINee' dari Wamil

Sedangkan lagu Don't Call Me sendiri ber-genre hip-hop, dengan arti lirik semacam peringatan untuk orang toxic agar enggak kembali ke hidup kita lagi. 

Shawol, simak lirik-lirk dari lagu Don't Call Me yang ngena banget dan cocok untuk dikasih ke mantan yang toxic yuk!

Don't Call Me (I don't want you back, don't call me) 

Dari pembukaan lagunya aja, udah mempertegas kalau lirik ini peringatkan orang-orang toxic dan obsesif untuk jangan hubungi kita lagi.

Kalau kita sudah merasa lelah dengan sikap seseorang, tentu aja kita enggak pengin mereka kembali kan, girls.

Baca Juga: 12 Tahun Berkarier, SHINee Ungkapkan Terima Kasih kepada Penggemar!

Lirik ini pas banget nih, menggambarkan kekesalan seseorang dengan sikap pasangan yang toxic dan masih berusaha menghubungi kita terus. 

I’m no longer your love, erase it, forget about me please...

Musik Video Don't Call Me
Ini nih yang selalu ingin kita bilang saat lepas dari toxic relationship.

Kita tentu pengin segera move on dan melupakan kenangan bersama orang itu kan?

Begitu juga dia, harus menghapus segala kenangan tentang kita, karena kita sudah bukan pasanganya lagi. 

Well said SHINee!

Baca Juga: Shawol Tuntut Klarifikasi Drama 'It's Okay to Not Be Okay' Karena Pakai Frasa Jonghyun 'SHINee'

You’re just obsessed Because nobody was good as I was Ya...

Kita harus pintar menilai lho girls, mana yang benar-benar tulus atau yang hanya terobsesi. 

Seperti kata SHINee dalam lirik ini, bisa jadi seorang kembali pada kita karena tidak menemukan sosok seperti kita pada orang lain. 

Eitss, tapi jangan sampai kita lengah dan akhirnya hanya terjebak dalam obsesi pasangan kita ya!

Akahirnya kita hanya akan ditinggalkan lagi saat obsesinya terpenuhi. 

I’ll never pick up, I deleted it.

I’m gonna save my love for the next call...

SCene usik video Don't Call Me
Cara paling ampuh untuk move on, memang berhenti bergantung pada harapan, dan bersikap tegas dengan pilihan. 

Pasti akan lelah kalau kita membuang perasaan dan tenaga, hanya untuk hubungan toxic yang dijalani.

So girls, don't waste our love for the worst one!

Lebih baik menata diri untuk menunggu seseorang yang terbaik. 

Baca Juga: 3 Lagu Milik Artis SM Ent yang Berhasil Dirilis Setelah Mengalahkan Lagu Milik Songwriter Top

I keep telling you, There is no next time, In your life...

Benar kan girls, SHINee juga setuju kalau kita enggak perlu memberi kesempatan pada orang yang akan melakukan kesalahan sama. 

Semakin kita membuka kesempatan, semakin kita terjebak dalam toxic relationship

Keren kan ternyata lagu Don't Call Me ini, girls.

Jadi, siapa nih yang punya pengalaman mirip seperti lagu terbaru SHINee?

Jangan lupa streaming dan tonton musik videonya di sini. 

 (*)