5 Tips Berbaikan dengan Saudara Setelah Bertengkar. Jadi Lebih Akur!

By Salsabila Putri Pertiwi, Minggu, 28 Februari 2021 | 13:35 WIB
Drama True Beauty (tvN)

Jelaskan Situasinya dengan Tenang

Setelah kakak atau adik menjelaskan perasaan mereka dan kita meminta maaf, kita juga boleh menjelaskan situasi kita, kok.

Ini juga penting jika masalah antara kita dan saudara kita berawal dari kesalahpahaman.

Tapi jangan gunakan kesempatan ini untuk meledakkan emosi kita sendiri dan malah kembali menyalahkan saudara kita, ya!

Ingat untuk tetap tenang terlepas dari reaksi mereka dan jangan menginisiasi pertengkaran lagi; ini saatnya kita dan mereka menemukan jalan agar dapat move on.

Agree to Disagree

Drama 'Sisyphus : The Myth'

Pertengkaran biasanya dimulai dari perselisihan atau perbedaan pendapat antara kita dan saudara kita.

Perbedaan itu mungkin masih terasa bahkan setelah kita meminta maaf dan saling menjelaskan diri.

Alih-alih terus bertengkar karena merasa paling benar, sebaiknya kita dan adik atau kakak sepakat bahwa enggak semua hal mesti disetujui bersama atau agree to disagree.

Kita toh enggak bisa memaksakan sudut pandang masing-masing, apa lagi jika hal yang didebatkan juga sebetulnya enggak seserius itu.

Baca Juga: 7 Gaya Kompak Adik Atta Halilintar, Saaih dan Sajidah Halilintar!