Temani Momen April Mop, Tonton Rekomendasi Film Penuh Plot Twist Ini!

By Yussy Maulia, Kamis, 1 April 2021 | 19:20 WIB
Menonton film yang menghibur dan penuh plot twist untuk temani momen April Mop. (Dok. Shutterstock)

Cewekbanget.id – Tanggal 1 April identik dengan perayaan April Fool’s Day atau lebih dikenal di Indonesia dengan sebutan April Mop.

Pada momen tersebut, biasanya orang-orang melakukan aksi prank, tipuan, atau mengerjai orang lain untuk tujuan lelucon dan bersenang-senang. Misalnya saja, lelucon yang dilakukan oleh perusahaan Google pada 2019 dalam aplikasi Google Maps.

Saat membuka Google Maps, alih-alih mendapati peta dan pilihan rute perjalanan, pengguna disuguhkan permainan klasik Snake ala ponsel jadul. Namun, rute yang dilalui “ular” dalam permainan tersebut berupa peta jalanan asli dari kota-kota besar seperti London, Sydney, hingga Tokyo.

Meski identik dengan lelucon dan prank, sebenarnya momen April Mop enggak harus dirayakan dengan melakukan hal-hal tersebut. Kamu bisa merayakan momen April Mop dengan kegiatan yang bermanfaat dan menghibur seperti nonton film.

Baca Juga: Nasib Buntung! 3 Zodiak Ini Wajib Hidup Waspada di Bulan April 2021

Biar momen April Mop semakin terasa, kamu bisa pilih film yang menghibur dan penuh plot twist. Kalau belum tahu mau nonton apa, yuk coba simak rekomendasi film berikut.

1. The Invention of Lying (2009)

The Invention of Lying.

Kalau kamu suka film komedi romantis yang ringan dan menghibur, kamu bisa pertimbangkan The Invention of Lying. Film ini disutradarai oleh Matthew Robinson dan Ricky Gervais.

Film ini memiliki latar belakang yang cukup unik, yaitu dunia yang tidak mengenal bohong. Bahkan, kata ‘bohong’ tidak dikenal di kamus negara manapun.

Kekacauan bermula ketika sang tokoh utama, Mark Bellison (Ricky Gervais) melakukan kebohongan pertamanya akibat terdesak. Dia berhasil menipu kasir bank tanpa dicurigai. Sebab, semua orang selalu dianggap jujur.

Baca Juga: Bikin Pangling dan Gemas! 4 Seleb Ini Unggah Transformasi Mereka untuk Peringati Hari Film Nasional

Sejak saat itu, Mark menikmati kebohongannya dan mulai menipu orang-orang di sekitarnya untuk meraup keuntungan. Mark pun tidak pernah gagal atau ketahuan sama sekali.

Perjalanan hidup Mark yang penuh kebohongan konyol sampai ia menikah akan membuatmu cukup terhibur di awal, tetapi akhirnya film ini akan membuatmu paham bahwa kebohongan tidak akan pernah berujung baik.

2. Ocean’s 8 (2018)

Ocean's 8.

Apa jadinya ketika delapan perempuan keren bersama-sama merencanakan pencurian terbesar di Amerika Serikat? Keseruan inilah yang ditampilkan oleh film Ocean’s 8.

Film ini menceritakan tentang Debbie Ocean (Sandra Bullock) dan partner-nya, Lou (Cate Blanchett) yang berencana mencuri kalung berlian rancangan The Toussaint senilai 150 juta dollar AS.

Baca Juga: Demi Peran, Chelsea Islan Pernah Beneran Frustasi Saat Syuting!

Kalung ini akan dipakai oleh aktris papan atas Daphne Kluger (Anne Hathaway) dalam acara met gala terbesar di Amerika Serikat. Rencananya, kalung asli yang dicuri akan ditukar dengan barang palsu tiruan.

Untuk melancarkan aksi pencurian ini, Debbie mengajak segelintir perempuan dengan keahlian masing-masing untuk bekerja sama menarik perhatian Daphne dan mencuri kalung tersebut.

Debbie pun merekrut perancang busana Rose Well (Helena Bonham-Carter), hacker Nine Ball (Rihanna), perancang perhiasan Amita (Mindy Kaling), pencopet andal Constance (Awkwafina), dan distributor barang ilegal Tammy (Sarah Paulson).

Aksi pencurian yang penuh strategi dan cukup menegangkan ini bakal buat kamu terkesima. Terlebih, ada double plot twist di akhir film!

Baca Juga: FIlm The Box Chanyeol EXO Dikonfirmasi Tayang di Indonesia Bulan April 2021

3. Catch Me If You Can (2002)

Catch Me If You Can.

Ingin lihat Leonardo DiCaprio sebagai penjahat licik yang cerdas? Kamu bisa tonton aksi kerennya di film Catch Me If You Can.

Di usianya yang baru menginjak 17 tahun, Frank Abagnale (Leonardo DiCaprio) menjadi perampok bank paling sukses di Amerika. Frank pun menjadi buronan utama seorang agen FBI Carl Hanratty (Tom Hanks).

Penonton akan disuguhkan adegan kejar-kejaran seru antara agen FBI dan perampok kelas kakap itu. Sayangnya, setiap kali Frank hampir tertangkap, ia selalu berhasil meloloskan diri.

Sebab, Frank selalu selangkah lebih maju dari Carl dengan rencana-rencana cerdiknya. Bahkan, Frank dengan sengaja memberi umpan tentang keberadaan dirinya agar Carl terkecoh.

Baca Juga: Paket Komplit! Film Persahabatan Bagai Kepompong Enggak Cuma Tentang Persahabatan

Tidak hanya jago menipu, Frank juga ahli memalsukan data diri. Ia sempat bekerja menjadi dokter, pengacara, hingga co-pilot!

Perjalanan Frank sebagai perampok sukses yang ahli dalam mempermainkan polisi bakal membuatmu terpukau. Selain itu, film ini juga dibalut dengan ending yang cukup mengesankan.

Nah, itu dia rekomendasi film yang bisa kamu pertimbangkan untuk temani momen April Mop. Apakah ada film yang belum masuk ke dalam daftar tontonanmu?