Makan sendirian
Momen makan biasanya jadi lebih krusial karena sebagian besar orang merasa canggung kalau harus makan sendirian di luar.
Saat seperti ini juga adalah momen yang tepat buat mengajak pacar menemani.
Sebagai jomblo, mau enggak mau harus hadapi kenyataan dan jadi lebih mandiri untuk makan di tempat umum sendirian.
Siapa nih yang sering seperti ini?
Jadi pilihan kedua
Girls, kalau kita punya teman yang enggak jomblo tentu mereka juga akan banyak habiskan waktu dnegan pacarnya ya.
Tapi, terkadang justru mereka menghubungi kita dan mengajak main sebenarnya sebagai pilihan kedua.
Baca Juga: Jangan Dipaksain, Ini 5 Tanda Kita Sebaiknya Menjomblo Dulu. Sabar...
Biasanya karena pacar mereka enggak bisa menemani, baru deh mereka menghubungi kita sebagai penggantinya.
Huft, sebenarnya enggak apa-apa sih, tapi kadang jadi merasa seperti hanya jadi pilihan kedua kan girls?