CewekBanget.ID - Girls, sudah siap untuk mulai kembali sekolah tatap muka?
Setelah sebelumnya kita melakukan pembelajaran jarak jauh, pada Juli 2021 pemerintah akan mulai menggelar sekolah tatap muka terbatas.
Untuk itu, pemerintah pun sudah sejak lama mulai melakukan uji coba sekolah tatap muka. Termasuk juga uji coba sekolah tatap muka di DKI Jakarta.
Baca Juga: Ekstrakurikuler dan 2 Kegiatan yang Dilarang Selama Sekolah Tatap Muka Juli 2021!
Yup! uji coba sekolah tatap muka tahap 1 di Jakarta sudah berlangsung pada 7-24 April 2021 lalu, girls.
Uji coba tersebut pun diharapkan bisa jadi gambaran sehingga sekolah tatap muka terbatas akan benar-benar bisa berjalan dengan baik dan lancar.
Sudah berlangsung, ada 6 poin hasil evaluasi dari uji coba sekolah tatap muka tahap 1 di Jakarta beberapa waktu lalu. Apa saja itu?
Menambah informasi kita, yuk kepoin hasil evaluasi uji coba tahap 1 sekolah tatap muka di Jakarta!
Dilansir dari Kompas.com, Humas Dinas Pendidikan DKI Jakarta Taga Radja mengatakan bahwa ada enam poin hasil evaluasi belajar tatap muka dalam periode 7-21 April 2021, yaitu:
1. Tidak ada yang terkonfirmasi Covid-19
Berdasarkan keterangan Taga, poin pertama adalah bahwa selama uji coba tersebut enggak ada informasi siswa yang terkonfirmasi kasus Covid-19.
Jadi, bisa disimpulkan juga bahwa pelaksanaan sekolah tatap muka terbilang cukup aman asalkan tetap menerapkan protokol kesehatan dengan ketat.
Baca Juga: Mau Bekas Jerawat Cepat Hilang? Cuma Perlu Lakukan 5 Hal Ini!
2. Berlangsung lancar tanpa penolakan dari lingkungan sekitar sekolah
Poin kedua yang disampaikan adalah setelah 2 minggu uji coba sekolah tatap muka berjalan, ternyata bisa berlangsung lancar tanpa ada penolakan dari lingkungan sekitar.
Taga menyebutkan, seluruh stakeholder, baik dari kelurahan dan puskesmas di wilayah tempat sekolah, tidak ada bentuk penolakan tertentu.
Baca Juga: Foto Kebersamaan Masa Kecil Pangeran Charles dan Putri Anne. Sweet! (Part 1)
3. Orang tua mengizinkan
"Ketiga, orangtua juga mengizinkan anaknya menjalankan PTM," ucap Taga seperti dikutip dari Kompas.com.
Proses uji coba ini pun didukung oleh para orang tua murid, girls. Yup! para orang tua mengizinkan untuk mengirim anaknya kembali sekolah guna mengikuti kegiatan pembelajaran tatap muka terbatas.
4. Para guru sudah di vaksin
Poin keempat hasil evaluasi uji coba sekolah tatap muka, yaitu seluruh guru dan tenaga pendidik di sekolah, yang menjalankan uji coba tatap muka, sudah menjalani vaksinasi Covid-19.
5. Protokol kesehatan ketat
Poin kelima yang disampaikan Taga adalah 85 sekolah yang menjalankan uji coba kegiatan sekolah tatap muka dipastikan menjalankan protokol kesehatan secara ketat.
Baca Juga: 4 Tipe Zodiak Saat Nonton Film Horor. Ada yang Sampai Teriak, Lho!
6. Adanya komitmen kerja sama
"Lalu yang terakhir, ini evaluasi yang kami dapati telah terjadi komitmen kerja sama antara stakeholder terkait, yaitu sekolah, Puskesmas, Satpol PP, dan tokoh masyarakat," kata Taga seperti yang dikutip dari Kompas.com.
Selain itu girls, ternyata jumlah kehadiran siswa selama uji coba sekolah tatap muka pun semakin meningkat. "Tingkat kehadiran tertinggi itu SD, SMK kemudian SMP," ungkap Taga.
Baca Juga: Kapok, Awkarin Sekarang Mau Menjaga Privasi Hubungan Percintaannya!
Itu dia beberapa poin hasil evaluasi uji coba sekolah tatap muka terbatas di Jakarta.
Mengetahui hasil evaluasi yang cukup positif, apakah kalian semakin siap dan bersemangat untuk kembali sekolah tatap muka, girls?
(*)