Simple dan Ampuh, Gini 4 Cara Rumahan untuk Membasmi Komedo!

By Salsabila Putri Pertiwi, Kamis, 30 September 2021 | 18:00 WIB
Ilustrasi wajah dengan pori besar dan komedo (Tiege Hanley)

Kunyit

Kunyit memiliki sifat anti-peradangan, anti-bakteri, dan anti-jamur yang dapat membantu kita menghilangkan komedo.

Untuk menggunakannya, ambil satu sendok makan kunyit dan campurkan dengan sesendok makan air atau minyak kelapa.

Aplikasikan adonan pasta tersebut ke wajah sebelum dibiarkan selama 10-15 menit dan dibilas hingga bersih.

 

Scrub Minyak Kelapa dan Gula

Kita juga bisa membuat scrub atau eksfoliator alami dengan bahan minyak kelapa dan gula.

Campurkan minyak kelapa dan gula dan gunakan adonan tersebut untuk mengeksfolias kulit.

Kalau dilakukan secara rutin, dijamin komedo akan hilang dan kulit jadi semakin bersih.

Baca Juga: Hilangkan Komedo dengan Putih Telur dan 4 Bahan Alami Ini. Cobain!

Masker Wajah Alami

Saat ini pembuatan masker wajah DIY dari bahan-bahan alami sedang populer.

Ini juga merupakan cara yang gampang untuk membasmi komedo.

Salah satu bahan yang bisa digunakan adalah putih telur dan tisu.

Caranya, kocok satu putih telur dan aplikasikan pada wajah kita yang telah dibersihkan, lalu lapisi wajah dengan tisu pada area selain mata dan mulut, kemudian lapisi lagi dengan adonan putih telur.

Biarkan masker mengering selama 20 menit sebelum dilepas.

 

(*)