Jarang Diketahui, Sawo Berikan 4 Manfaat Ini Bagi Kesehatan Tubuh!

By Elizabeth Nada, Minggu, 10 Oktober 2021 | 22:25 WIB
Harganya murah meriah, buah sawo ternyata bisa atasi penyakit mematikanini (indiamart.com)

Manfaat buah sawo bagi kesehatan: Jaga kesehatan pencernaan

Banyak tumbuh di daerah tropis, sawo memiliki kandungan serat yang tinggi!

Bahkan kandung serat pada sawo lebih tinggi dari apel, lho.

Tinggi serat dan polifenol, sawo bermanfaat menjaga kesehatan pencernaan kita, girls.

Selain dapat melancarkan buang air besar, serat dan polifenol dalam sawo juga berperan mendukung pertumbuhan bakteri baik dan melawan bakteri jahat yang membahayakan pencernaan.

Baca Juga: Saat Menstruasi, Coba Konsumsi 7 Makanan dan Minuman Ini Untuk Meringankan Keluhan!

Manfaat buah sawo bagi kesehatan: Jaga kesehatan jantung

Mengandung karoten, buah sawo dipercaya turut berperan menjaga kesehatan jantung.

Ini berasal dari sifat antiinflamasi karoten yang dapat mengurangi peradangan dalam tubuh, termasuk pada pembuluh darah jantung, sehingga menurunkan risiko terjadinya penyakit jantung koroner.