Masih Remaja Tapi Sudah Beruban? Rupanya Ini Dia Penyebabnya!

By Salsabila Putri Pertiwi, Senin, 8 November 2021 | 21:55 WIB
beruban (noroeste.com.nx)

CewekBanget.ID - Uban atau rambut putih biasanya identik dengan orang lanjut usia.

Tapi bukan berarti remaja atau orang muda enggak bakal mengalami ubanan, lho.

Malah, enggak jarang ditemukan helai uban atau rambut putih meski kita masih remaja.

Kira-kira apa saja sih, faktor penyebab munculnya uban?

Baca Juga: Ini 5 Penyebab Remaja Sudah Punya Rambut Beruban. Cepat Tua?

Faktor Genetik

Beberapa orang memiliki faktor genetik yang membuat mereka mengalami tumbuh uban sejak usia muda.

Mungkin ayah, ibu, atau anggota keluarga kita yang lain juga pernah memiliki uban di usia remaja.

Jadi kalau hal ini penyebabnya, kita enggak perlu panik, ya.

Baca Juga: Suka Cabut Uban? Ini 5 Dampak Buruknya yang Bisa Membahayakan!