Tips Membantu Orang yang Depresi. Gestur Sederhana Saja Cukup, kok!

By Salsabila Putri Pertiwi, Senin, 7 Februari 2022 | 20:30 WIB
Ilustrasi depresi (foto : kunstaktien.info)

CewekBanget.ID - Kita mungkin sudah banyak mendengar tips untuk mengatasi depresi yang kita alami.

Tapi enggak semua orang mampu membantu orang lain yang mengalaminya, dan bukan sepenuhnya salah mereka karena depresi bukan sesuatu yang ringan dan bisa dianggap sepele.

Kita mungkin pernah kebingungan juga saat orang yang kita kenal atau dekat dengan kita dilanda depresi.

Sebetulnya kita cukup melakukan hal-hal berikut ini untuk mereka, kok.

Mendengarkan

Kunci utama dalam membantu orang yang depresi adalah menjadi pendengar yang baik.

Ingat, kita ada bukan untuk memberi nasihat dan mengkritik mereka, tapi untuk menjadi support system yang baik.

Tugas kita adalah memastikan orang tersebut tahu kalau mereka enggak sendirian, dan itu saja sudah lebih dari cukup.

Enggak perlu memberitahu apa yang 'baik' untuk mereka; biarkan mereka tahu kalau kita memberikan telinga dan perhatian kita agar mereka dapat menumpahkan perasaan yang selama ini dipendam.

Baca Juga: Fadil Jaidi Sibuk Sampai Enggak Tahu Sahabatnya, Rissa Lagi Depresi

Jangan Berasumsi

Beda dari kesedihan biasa, depresi bukan sesuatu yang dapat dipahami dengan mudah oleh semua orang.