CewekBanget.ID - Dalam perawatan rambut, penggunaan sampo dan kondisioner sama-sama penting ya, girls.
Bukan cuma keramas menggunakan sampo, pastikan rambut kita juga mendapatkan perlindungan ekstra dari kondisioner.
Nah, tapi masih ada saja yang belum tahu perbedaan jelas antara sampo dan kondisioner.
Ini yang harus kita ketahui agar enggak salah dalam memakainya!
Sampo
Untuk mencuci rambut alias keramas, sampo adalah benda wajib.
Mirip dengan sabun, sampo memiliki komposisi kandungan serupa yang bermanfaat untuk membersihkan berbagai jenis kotoran dari rambut dan permukaan kulit kepala.
Ini penting karena kotoran di kulit kepala dan rambut kerap muncul akibat aktivitas kita sehari-hari.
Kandungan surfaktan pada sampo dapat menghilangkan kotoran dan lemak yang melekat pada rambut dan kulit kepala.
Baca Juga: Salah Pilih Sampo dan 4 Penyebab Ini Bikin Rambut Jadi Gampang Lepek!
Kondisioner
Bukan membersihkan, kalau kondisioner fungsinya lebih untuk merawat rambut dengan membuat tekstur dan penampilannya lebih indah.