CewekBanget.ID - Lagi demam, girls? Biasanya kita bakal ngerasain nyeri di seluruh tubuh, badan seperti remuk, pokoknya merasa enggak berdaya banget, deh!
Sehingga enggak heran, kebanyakan orang yang demam, memilih untuk banyak tidur.
Saat kita demam, kita disarankan mengonsumsi beberapa jenis buah supaya kondisi tubuh kita bisa segera membaik, lho!
Enggak sembarang jenis buah, berikut daftar buah-buahan yang paling bagus dikonsumsi saat kita demam seperti yang dilansir dari Nova.ID!
Baca Juga: Demi Kesehatan, Berapa Banyak Buah Pisang yang Harus Dimakan Tiap Hari?
1. Semangka
Dilansir dari EatFirst, semangka termasuk buah yang banyak mengandung cairan.
Sebanyak 92 persen komposisi buah ini terdiri atas air.
Selain dapat membantu menghidrasi atau menambah asupan cairan tubuh yang penting saat demam, buah ini juga banyak mengandung antioksidan likopen.
Antioksidan dapat bermanfaat untuk membantu melawan kuman biang penyakit, mengurangi peradangan, dan mencegah infeksi.
2. Mangga
Tubuh membakar kalori lebih banyak saat suhu tubuh melonjak atau demam.
Untuk itu, kita disarankan makan lebih banyak kalori saat demam, meskipun nafsu makan sedang menurun.
Mangga termasuk pilihan buah yang tepat untuk menambah kalori, asupan cairan, vitamin C, dan serat yang gampang dicerna.
Perlu diingat, usahakan pilih mangga yang manis atau enggak terlalu asam agar enggak menimbulkan sakit perut ya, girls!
Biasanya, penderita demam juga mengalami gangguan pencernaan.
3. Kelapa
Minum air kelapa dapat membantu menurunkan demam tanpa obat.
Ketika demam, tubuh membutuhkan lebih banyak cairan.
Baca Juga: 5 Buah Paling Bagus Buat Cegah Rambut Rontok. Harus Rajin Makan!
Dilansir dari LiveStrong, cairan penting untuk membantu menormalkan suhu tubuh, menghambat infeksi, dan mengangkut nutrisi penting ke seluruh sel.
Air kelapa dapat membantu mengisi kembali cairan dan elektrolit penting yang keluar dari tubuh lewat keringat atau buang air.
Berbeda dari air putih, air kelapa diperkaya dengan potasium yang dibutuhkan tubuh dan saraf untuk mengatur detak jantung.
Ingat, pilih air kelapa segar atau murni yang enggak diberi tambahan gula dan perasa.
4. Pisang
Meskipun enggak banyak mengandung cairan seperti buah lainnya, pisang dapat dikonsumsi saat demam karena relatif nyaman dicerna.
Enggak cuma itu, pisang juga diperkaya dengan vitamin dan mineral yang dapat membantu mengatasi badan lemas, meredakan stres, sampai menjaga tulang agar tetap kuat.
5. Jeruk
Penelitian menunjukkan, makan buah yang kaya vitamin C seperti jeruk dapat membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
Selain banyak mengandung vitamin C, jeruk juga banyak mengandung cairan yang baik sebagai pereda demam.
Usahakan pilih jeruk yang manis atau enggak terlalu asam agar perut enggak sakit.
Kalau kita enggak begitu suka buah jeruk, bisa memilih opsi lainnya, seperti buah stroberi atau kiwi.
(*)
Baca Juga: 7 Biji Buah Ini Jangan Dibuang! Dimakan Bermanfaat Buat Kesehatan