3 Jenis Aroma Parfum Tahan Lama yang Bisa Jadi Pilihan. Mana Favoritmu? (Part 2)

By Elizabeth Nada, Kamis, 4 Agustus 2022 | 10:45 WIB
Parfum wajib ada di tas cewek milenial (beureka.com)

CewekBanget.ID - Memakai parfum tahan lama jadi salah satu cara andalan biar wangi seharian, girls.

Pemakaian parfum tahan lama dengan aroma yang tepat juga bisa tingkatkan rasa percaya diri, lho!

Nah.. biar parfum tahan lama, kita disarankan untuk memilih aroma yang tepat.

Lagi bingung pilih-pilih aroma parfum tahan lama yang cocok? 

Supaya kita lebih memahami aroma parfum apa yang cocok untuk kita, cari tahu dulu tentnag berbagai jenis aroma parfum, yuk!

Setelah sebelumnya kita bahan 4 jenis aroma, di part 2 ini kita bakal kepoin 3 aroma parfum tahan lama lainnya yang juga bisa jadi pilihan.

Penasaran apa saja 3 jenis aroma parfum tersebut? Yuk, kita cari tahu lewat ulasan berikut ini, girls!

Woody

Seperti namanya, aroma woody merupakan aroma kayu yang menjadi unsur utamanya.

Baca Juga: 4 Jenis Aroma Parfum Tahan Lama, Mana yang Jadi Favorit? (Part 1)

Aroma ini bisa banget kok digunakan untuk cowok maupun cewek.

Wangi woody akan terasa natural, segar dan menenangkan, tapi juga memberi kesan hangat, tapi juga kuat dan klasik nih, girls.

Biasanya beberapa aroma woody diambil dari kayu cendana atau pinus.

Contoh parfum aroma sandalwood Samsara Eau de Parfume dari branda Guerlain

Spicy

Aroam spicy pada parfum tahan lama biasanya berasal dari rempah-rempah.

Biasa terbuat dari kayu manis, jahe, merica, cengkeh, lada dan berbagai rempah-rempah lainnya.

Parfum wangi rempah-rempah memiliki keunikan tersendiri dan memberikan kesan yang kuat.

Parfum beraroma spicy, Love Potion Oriflame

Baca Juga: Pengin Aroma Parfum Tahan Lama? Ada 6 Hal yang Perlu Diperhatikan!

Gourmand

Aroma gourmand merupakan wangi yang berasal dari makanan, girls.

Misalnya aja dari vanilla, cokelat, karamel, kayu manis ataupun permen.

Biasanya, wangi makanan ini terasa manis dan lezat, seperti makanan penutup.

Labcitane Vanilla Roses

Baca Juga: Segar Seharian! 3 Pilihan Parfum Tahan Lama Aroma Citrus yang Bisa Dicoba

Nah, dari 7 jenis aroma parfum tahan lama yang kita bahas di part 1 dan 2, paling suka wangi parfum yang mana nih, girls?

(*)