CewekBanget.ID - 11 Oktober diperingati sebagai Hari Anak Perempuan Sedunia atau International Day of the Girl Child.
Seperti tahun-tahun sebelumnya, tahun ini tema Hari Anak Perempuan Sedunia adalah "Our time is now-our rights, our future."
Simak sejarah Hari Anak Perempuan Sedunia yuk!
Hari Anak Perempuan Sedunia
Peringatan Hari Anak Perempuan Sedunia menjadi momen penting utamanya buat seluruh anak-anak perempuan di dunia dari berbagai suku dan ras.
Melansir dari laman resmi PBB, Hari Anak Perempuan Sedunia pertama kali dirayakan pada tahun 2012 silam.
Namun jika melansir dari un.org, pertama kali tercetus Hari Anak Perempuan Sedunia pada tahun 1995.
Sempat diadakan Konferensi Dunia pada 1995 tentang Perempuan di negara-negara Beijing.
Hal itu mengakibatkan lahirnya Deklarasi Beijing dan Platform Aksi.
Tahun 2011 PBB kemudian mendeklarasikan tanggal 11 Oktober jadi Hari Anak Perempuan Internasional.
Selanjutnya, Deklarasi Beijing jadi yang pertama secara khusus serukan hak-hak bagi anak perempuan.
Baca Juga: 5 Anak Gadis Pelawak Indonesia yang Punya Paras Jelita. Cocok Banget Jadi Artis!