Hindari Insecurity
Apakah ghosting membuat kita merasa insecure karena kita jadi menganggap diri kita enggak cukup baik atau sempurna bagi doi?
Duh, ini enggak perlu banget!
Ingat, kita yang bisa peduli terhadap orang lain, bahkan ketika orang itu akhirnya mengabaikan dan mengkhianati kita, adalah hal yang keren.
Enggak perlu meminta maaf kepada orang yang amat kita pedulikan ketika justru doi yang enggak memedulikan kita, deh.
Kita tahu seberapa banyak cinta yang selama ini dapat kita berikan dengan tulus dan jujur.
Kali ini mungkin kita enggak berjodoh dengan orang yang tepat, tapi suatu hari nanti, kita pasti dapat menemukan orang yang cocok dan sama tulusnya dengan kita, kok.
Jadi beri waktu untuk memulihkan diri sendiri, tapi jangan sampai kita sepenuhnya menutup diri kita gara-gara trauma ditinggalkan oleh orang yang kita sayangi tanpa kepastian.
Melihat Keberuntungan
Coba pikirkan ini deh, girls.
Bukankah kita justru beruntung karena kita menyadari kalau seseorang yang kita pedulikan selama ini malah meninggalkan kita duluan?
Kita jadi terhindar dari potensi sakit hati yang lebih serius apabila kita masih melanjutkan hubungan dengan orang seperti ini.