CewekBanget.ID - V1RST adalah girlband pertama dari label 1ID Entertainment!
Terbentuk dari proses audisi yang diadakan pada Mei 2022 lalu, V1RST memiliki 7 member dengan visual yang menawan.
Mereka adalah Faela, Reva, Safa, Sachiko, Jessica, Fia, dan Rara.
Siapa nih yang jadi bias kamu, girls?
Setelah melalui proses audisi, bootcamp, dan training, V1RST juga telah merilis single debutnya berjudul Malu-Malu lho.
Sering ketemu sama para member UN1TY?
Jessica menjelaskan kalau setiap bulan 1ID Entertainment rutin melakukan assesment hingga training center.
"Nah kadang kita ketemunya di situ, untuk persiapan assesment kita latihan.
Nah itu hang out atau chit-chat-nya di training center atau di kantor kalau lagi ada projek bareng," jawab Jessica.
Uniknya, ternyata Jessica adalah teman Zweitson saat SD hingga SMP!
Mereka juga berasal dari daerah yang sama, yakni Salatiga.
Baca Juga: Menarik Perhatian, Yuk Kenalan dengan Member V1RST yang Baru Debut!