Highlighter
Jadi blush, bisa. Jadi highlighter? Eyeshadow palette dengan pilihan shade terang dan glittery juga bisa banget!
Daripada membeli highlighter dengan harga mahal tapi jarang digunakan, lebih baik kita memanfaatkan eyeshadow yang kita punya, nih.
Tipsnya, pilih warna yang dua kali lebih terang dari warna asli kulit kita dan gunakan eyeshadow dengan glitter atau efek berkilau untuk menonjolkan bagian-bagian wajah kita.
Pulas highlighter pada titik-titik yang menonjol di wajah, termasuk tulang pipi, tulang alis, pangkal hidung, dan dagu.
Brow Powder
Kita juga bisa memanfaatkan eyeshadow palette yang dimiliki untuk bikin alis lebih on point.
Bagusnya, kita jadi enggak perlu lagi membeli produk terpisah untuk menebalkan dan mempertegas alis.
Gunakan saja shade gelap dari eyeshadow palette kita untuk hal tersebut.
Caranya, isi lengkungan alis dengan menggunakan kuas kaku, bersudut dengan warna yang sedikit lebih ringan dari warna asli alis kita.
Lalu campurkan dengan petroleum jelly jika dibutuhkan untuk self-made pomade alis.
Baca Juga: Bosan Warna Cokelat? Cobain 5 Paduan Warna Eyeshadow Kekinian Ini!