1. Istirahat
Berikan waktu istirahat yang cukup untuk tubuh kita.
Hindari aktivitas yang memperparah gejala saraf kejepit dan berikan kesempatan bagi saraf untuk pulih.
2. Pemanasan dan pendinginan
Lakukan pemanasan sebelum melakukan aktivitas fisik dan pendinginan setelahnya.
Ini dapat membantu mengurangi peradangan dan memperbaiki aliran darah.
3. Pijatan
Pijatan lembut atau terapi fisik oleh profesional terlatih dapat membantu mengurangi ketegangan otot dan meningkatkan sirkulasi darah di sekitar daerah yang terkena saraf kejepit.
4. Kompres hangat atau dingin
Terapkan kompres hangat atau dingin pada area yang terkena saraf kejepit.
Kompres hangat dapat membantu mengurangi kekakuan otot dan meningkatkan sirkulasi darah, sementara kompres dingin dapat membantu mengurangi peradangan dan mengurangi nyeri.
Baca Juga: 4 Rekomendasi Salep Pereda Nyeri dan Pegal. Cocok untuk Remaja Jompo!