CewekBanget.ID - The Summer I Turned Pretty season kedua sampai di episode terakhir, pada 18 Agustus 2023.
Episode akhir ini sekaligus jadi jawaban siapa cowok yang akhirnya Belly pilih antara Conrad dan Jeremiah.
Karena keputusan akhir enggak dijelaskan secara gamblang di dalam series, berikut penjelasan ending The Summer I Turned Pretty episode terakhir.
Peristiwa di motel
Episode 7 menggantung pada kisah Belly yang terjebak dalam perjalanan jauh menuju kampus Conrad.
Saat bersamaan, dia diliputi rasa gundah karena sekarang berada di antara pilihan benar-benar yakin untuk melepas Conrad dan memilih Jeremiah, atau mundur untuk berpikir ulang.
Sayangnya Belly harus bertahan dengan situasi awkward di tengah dua cowok itu lebih lama, karena badai menahan mereka.
Ketiganya menginap di sebuah motel seadanya yang sayangnya hanya menyisakan satu kamar.
Belly mendapatkan kasur itu, sementara Conrad dan Jeremiah tidur di lantai mengapitnya.
Cewek 16 tahun itu memutuskan akan buat keputusan akhir permasalahan hati ini.
Baca Juga: Penjelasan Ending Episode 7 The Summer I Turned Pretty, Pilihan Hati Belly!