CewekBanget.ID - Siapa yang punya kebiasaan mengigit dan menjilat bibir?
Kebiasaan ini sangat merusak bibir kita, girls.
Terus-menerus menjilat bibir bisa membuat bibir kita jadi kering pecah-pecah.
Selain kita, kebiasaan mengigit bibir juga bisa membuat bibir jadi kemerahan, meradang, luka, dan berdarah. Bahkan bisa menyebabkan sariawan juga, lho.
Makanya yuk segera hentikan kebiasaan menggiit dan menjilat bibir dengan 3 trik ampuh berikut ini!
1. Gunakan sesuatu di bibir
Yuk coba pakai lip balm, petroleum jelly, atau lip cream sepanjang hari.
Pastikan juga kita terus reapply setiap 2-3 jam sekali ya.
Tekstur enggak enak dari lip balm, petroleum jelly, dan lip cream bakalan meninggalkan kesan enggak enak di bibir dan lidah kita.
Alhasil kita jadi mengingat dan sadar dengan kebiasaan buruk ini.
Baca Juga: 5 Cara Atasi Bibir Kering karena Cuaca Panas. Minum Air Enggak Cukup!
2. Aplikasikan zinc oxide di malam hari
Sebelum tidur, coba pakai zinc oxide dulu, deh.