Hadir dalam 3 Versi Bahasa, Elma Dae Rilis Single Solo Perdana Berjudul Tapi Sayangnya

By Elizabeth Nada, Rabu, 8 November 2023 | 16:45 WIB
Elma Dae (IG @elma.dae)

CewekBanget.ID - Lagi nyari rekomendasi lagu terbaru? Bisa banget dengerin single perdana Elma Dae nih, girls!

Solois pendatang baru, Elma Dae kembali membuat gebrakan baru dengan merilis single solo perdananya.

Setelah sebelumnya merilis single berjudul Bertahan Hati bareng Christie, kali ini Elma Dae kemabli dengan single solo perdananya berjudul Tapi Sayangnya.

Elma Dae

Hadir dalam 3 versi bahasa

Lagu Tapi Sayangnya yang bernuansa flirty ini hadir dalam 3 versi bahasa, lho!

Selain hadir dalam bahasa indonesia, lagu Tapi Sayangnya jug hadir dalam bahasa Korea dan bahasa Jepang.

Dilansir dari press release yang diberikan, versi bahasa Indonesia sudah dirilis sejak 23 Juni lalu.

Kemudian versi Korea pada 14 Juli dan yang terakhir versi Jepang pada 28 Juli 2023.

Terkait bahasa yang digunakan, Elma Dae mengaku membawakan lagu ini dalam 3 versi bahasa karena memiliki kesukaan terhadap aliran musik Kpop dan Jpop.

"Karena kebetulan aku suka banget sama Kpop dan juga Jpop, dan manajemen sama Sony Music setuju, untuk aku ngerilis lagu 3 versi ini," ujar Elma dilansir dari press release yang diberikan.

Baca Juga: Lebih Baik Akui Kesalahan, Taemin Cerita Makna Album GUILTY Baginya

Dari ketiga versi bahasa tersebut, bagi Elma Dae yang paling menantang adalah versi Jepang.

"Karena aku enggak bisa bahasa Jepang. Kalau Jepang, agak susah dipelajari ya menurutku. Tapiaku excited banget sebenarnya pengen belajar dikit dikit kayak 'nan desu ka', 'konnichiwa watashi wa elma dae yoroshiku onegaishimasu', cuma itu doang udah, kalau Korea lebih bisa," lanjutnya.

Lagu Elma Dae berjudul Tapi Sayangnya hadir dalam 3 versi bahasa

Bercerita tentang rumitnya cinta

Hadir dalam 3 versi bahasa, lagu Tapi Sayangnya menceritakan tentang rumitnya cinta, ketika ingin bersama seseorang yang enggak bisa kita miliki.

Lagu ini memiliki tempo medium beat, yang akan membawa kita sebagai pendengar ke dunia penuh kegembiraan dan ikut bergoyang.

Yup! lagu yang sebenarnya sedih ini memang dihadirkan dengan nuansa yang gembira.

Single solo perdana Elma Dae ini melibatkan Yovie Widianto dan Adrian Kitut sebagai penulis lagudan juga produser.

Lagu Tapi Sayangnya dari Elma Dae sudah bisa kita dengarkan di seluruh platform musik digital, ya.

Baca Juga: Terinsipirasi Karakter Animasi, Andrea Tanzil Rilis Lagu Terbaru Infinity & Beyond

Buat kita yang penasaran sama official music video lagu Elma Dae yang berjudul Tapi Sayangnya, bisa langsung nonton lewat video di bawah ini:

(*)