Relaunch, Ada 18 Shade OMG Matte Last Lip Cream dengan Formula Baru

By Marcella Oktania, Jumat, 26 April 2024 | 15:30 WIB
OMG Matte Last Lip Cream ()

CewekBanget.ID - Sudah tahu dong kalau OMG, produk lokal terkenal dengan OMG Matte Kiss Lip Cream?

Bertepatan dengan anniversary ke-3, OMG mengeluarkan produk lip cream yang baru, yaitu OMG Matte Last Lip Cream!

Dengan tagline "Never Fade Spirit" dengan penampilan yang "Selalu On" sebagai bentuk komitmen OMG biar kita bisa tampil percaya diri dan siap menghadapi hari.

Tentu aja ada perbedaan dan perbaikan yang menarik dari relaunch OMG Matte Last Lip Cream dong.

Apa aja? Yuk simak penjelasannya berikut ini!

OMG Matte Last Lip Cream

OMG Matte Last Lip Cream

OMG Matte Last Lip Cream hadir dengan packaging yang berbeda dan unik.

Bentuknya bukan bulat sempurna dengan bentuk tabung biasa, tapi dibuat dengan bentuk seperti arstiktur gedung-gedung tinggi di dunia, sehingga bentuknya enggak simetris.

Total ada 18 shade, dengan mengambil 9 shade terbaik dari OMG Matte Kiss Lip Cream, sedangkan 9 shade lainnya adalah shade terbaru.

Baca Juga: Review OMG Matte Kiss Lip Cream Shade 14 dan 15, Transferproof!

Dalam 18 shade, ada 4 kelompok shade OMG Matte Last Lip Cream.

OMG Matte Last Lip Cream

Pertama Beige Boss yang berisi 5 warna, yaitu 11 Bumble, 13 Latte, 14 Cappucino, 18 Luxe, dan 22 Crushed.

Kedua, Pink Power yang punya 3 shade, yaitu 01 Dream, 20 Blossom, dan 23 Rose.

Ketiga, Red Rules dengan warna terbanyak, yaitu 12 Scarlet, 15 Espresso, 19 Spiced, 24 Berry, 25 Ruby, dan 27 Strike.

Terakhir, Chic Peach dengan 4 shade, yaitu 04 Sunset, 10 Shell, 21 Passion, dan 26 Extra.

Semua varian OMG Matte Last Lip Cream ini punya warna yang diformulasikan dengan color advanced technology 2.0 yang bisa membuat warnanya jadi lebih intens, bahkan bisa menutupi pinggiran bibir yang gelap hingga ke warna nude sekalipun.

Baca Juga: Review OMG UV Barrier Sunscreen SPF 50 PA++++, Sunscreen Terbaru dengan Kandungan Serum

Selain itu, OMG Matte Last Lip Cream diklaim bisa tahan hingga 12 jam cukup dengan 1 kali swipe, entah untuk full lips atau ombre.

Nah, kalau merasa sebelumnya OMG Matte Kiss Lip Cream bikin kulit bibir lebih mudah kering, OMG Matte Last Lip Cream sudah ditambah dengan kandungan yang moisturizing, nih.

Di dalamnya sudah ada ceramide dan vitamin E untuk melembapkan dan membuat lip cream jadi anti-crack.

(*)