Cara Mahasiswa Link and Match dengan Industri Kemasan dan Percetakan

By Indah Permata Sari, Kamis, 3 Oktober 2024 | 15:50 WIB
Konferensi pers ALLPack Indonesia 2024 di Gedung Kementerian Perindustrian RI, Jakarta, pada Rabu, (2/10/2024) (Foto : CewekBanget.ID/Indah)

CewekBanget.ID - Girls, kamu saat ini berstatus sebagai mahasiswa nih?

Menjadi mahasiswa tentu ada banyak hal yang harus kita kumpulkan ya demi siap memasuki dunia kerja.

Berbagai macam cara bisa kita lakukan dan biasanya dari pihak kampus atau industri membuka peluang bagi mahasiswa untuk mengenal dunia kerja.

Hal ini juga termasuk dalam kebijakan pemerintah Indonesia lewat Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi, membuat adanya arahan link and match antara peserta didik, pendidik dan juga pelaku industri.

Melansir laman usbypkp.ac.id, link and match pendidikan dengan kebutuhan dunia kerja, usaha, dan juga industri sangat penting dilakukan agar lulusan lembaga pendidikan bisa terserap dengan baik di dunia kerja.

Kebijakan ini harus terus dikembangkan pemerintah untuk bisa meningkatkan relevansi pendidikan dengan kebutuhan kerja, usaha, dan industri.

Jadi memang sangat penting untuk dilakukan karena memiliki banyak manfaat khususnya bagi kita seorang mahasiswa.

Tentunya ini harus didukung juga oleh kementerian lainnya, termasuk juga Kementerian Perindustrian.

Salah satu wujud bentuk nyata Kementerian Perindustrian Republik Indonesia soal link and match ini adalah dengan mendukung acara pameran ALLPack Indonesia 2024 yang dibuat oleh Krista Exhibitions.

Pameran yang akan diselenggarakan di Jakarta International Expo Indonesia (JIExpo), Kemayoran, Jakarta, pada 9-12 Oktober ini jadi pameran industri kemasan dan percetakan berskala internasional yang ke-23.

Daud S Saliim, Chief Executive Officer Krista Exhibitions, dalam konferensi pers ALLPack Indonesia 2024 di Gedung Kementerian Perindustrian RI, Jakarta, pada Rabu, (2/10/2024), mengungkapkan acara ini enggak hanya berfokus pada pameran saja.

Baca Juga: Link and Match Vokasi Bisa Atasi Masalah Pengangguran? Ini Faktanya!