Sebagai penggemar negara Jepang. Tasya udah dua kali liburan ke Jepang. Dan salah satu yang selalu dicarinya adalah matcha. Cewek yang punya nama lengkap Shafa Tasya Kamila ini bilang karena suka matcha, saat kembali ke Jakarta dia suka kesulitan mencari matcha di Jakarta. "Aku pertama kali jatuh cinta sama matcha waktu di Jepang. Karena disana dimana-mana itu ada matcha. Baru deh ngetrend di indonesia. Dulu tuh susah banget, sampai harus beli di Jepang. Buatnya diseduh sendiri enggak seperti sekarang yang lebih praktis," ucapnya.
Segala jenis matcha Tasya suka. "Aku suka semuanya, mulai dari es krimnya, makanannya , minumannya yang diseduh. Tapi yang favorite aku memang matcha latte."