Charlie Puth: Terkenal Karena Nyanyi Lagu Adele di Youtube

By Astri Soeparyono, Rabu, 8 April 2015 | 17:00 WIB
Charlie Puth: Terkenal Karena Nyanyi Lagu Adele di Youtube (Astri Soeparyono)

Mulanya, Charlie Puth hanya bermaksud untuk mengikuti lomba meng-cover lagu. Tapi, keputusannya untuk menyanyikan lagu Adele - Someone Like You di Youtube ini malah bikin Charlie "dilirik" di dunia musik. Di bawah ini ada 5 hal yang bikin Charlie Puth makin bersinar, nih.

 

(Baca juga: Tips Memilih Musik untuk Membantu Belajar)

 

Charlie Puth: Terkenal Karena Nyanyi Lagu Adele di Youtube

Bahkan, Ellen DeGeneres, pembawa acara The Ellen Show pun tertarik mengundang Charlie ke acaranya pada 2011 lalu. Setelah mendengar kemampuan cowok asal New Jersey itu bernyanyi, Ellen enggak perlu pikir panjang untuk mengontrak Charlie untuk masuk ke labelnya, eleveneleven. Tapi, Charlie lebih memilih untuk pindah label ke Atlantic Records tahun ini.

 

Penyanyi beraliran pop ini pun baru saja berduet dengan Wiz Khalifa dalam lagu See You Again. Lagu yang menjadi Original Motion Picture Soundtrack film Furious 7 ini dibuat untuk mengenang Paul Walker. See You  Again pun ditulis diproduksi oleh Charlie sendiri. Hebatnya, lagu yang menggabungkan unsur rap ini berhasil menduduki Hot 100 Bilboard, lho!

Sebelumnya, Charlie pernah berkolaborasi dengan Jason Derulo dan Lil Wayne dalam aransemen lagu. Ia juga pernah ikut menulis lagu Trey Songz yang berjudul Slow Motion.