Pengin mencoba pakai jumpsuit? Simak panduan memilih jumpsuit yang tepat untuk kita ini, girls!
(Baca juga: Rock Out Your Jumpsuit Like Rita Ora)
Jumpsuit dirancang untuk membuat si pemakai terlihat lebih langsing, tinggi semampai dan jenjang. Kalau enggak, berarti kita salah memilih model jumpsuit-nya.
Enggak ada masalah buat cewek pemilik tubuh kurus tinggi semampai, tapi buat pemilik tubuh buah pir, berhati-hati dengan model jumpsuit yang terlalu ketat di bagian bawah, apalagi di area pinggul, paha, bokong serta panggul. Sebaiknya pilih yg berukuran loose bersiluet A-line atau H-line agar menyamarkan area bawah yang bervolume. Perhatikan ukuran dan model panjang jumpsuit yang sebaiknya tidak terlalu ketat seperti model baggy yang membuat area paha dan bokon nampak semakin besar.
(Baca juga: Trend to Try, Chic With Jumpsuit)
Khusus buat pemilik tubuh torso atau tubuh bagian atas lebih panjang, pilih busana jumpsuit berdetail list, ikat pinggang atau obi yang jatuh pas di atas pinggang atau perut, dengan catatan perut kita tidak buncit dan besar berlemak. Trik ini ampuh memberi kesan tubuh lebih proporsional, dan jangan lupa mengenakan alas kaki bertumit tinggi untuk menyeimbangkan jumpsuit.
Nah, pemilik dada bidang, bahu lebar atau area dada yang besar, sebaiknya hindari jumpsuit berdetail penuh di bagian atas. Siasati struktur bahu atau bidang lebar dengan ilusi potongan kerah model v-neck, halter, atau one of shoulder untuk merampingkan luas tubuh bagian atas.
(Baca juga: Panduan Memilih Jumpsuit yang Tepat Bagian 2)
(ridho/tabloidnova.com, foto: fashionsizzle.com, pinterest.com, toofab.com, wifflegif.com)