5 Tips Bergaya Vintage

By Marti, Rabu, 23 April 2014 | 16:00 WIB
5 Tips Bergaya Vintage (Marti)

Fashion itu seperti sebuah siklus. Item-item fashion jaman dulu atau vintage, retro, dan sebagainya bisa dipakai lagi di masa kini. Jadi, baju-baju lama punya ibu atau bahkan nenek kita bisa dipakai lagi untuk bergaya. Nah, kalau kita suka banget bergaya vintage, ada beberapa tips simple buat kita bergaya, nih. Langsung aja kita liat, yuk, 5 tips bergaya vintage!

Kita bisa mencari beberapa item fashion masa kini yang lagi jadi tren gaya vintage. Misal, oversized coat atau aksesori seperti tas dan sepatu jadul yang lagi in dipakai di masa kini.

Nah, selain mengikuti tren vintage masa kini, kita juga wajib sempatkan waktu untuk berburu barang vintage ke pasar loak. Pasar loak biasanya menjual item-item fashion bekas, atau mungkin juga cacat produksi, atau kalau kita beruntung, kita bisa menemukan barang baru dan branded dengan harga murah. Di pasar ini, kita pasti bakal bisa menemukan item-item jadul yang lucu dan unik-unik.

Gaya vintage paling terlihat pada item dress dan rok jadul. Kita boleh banget lebih bereksperimen menggunakan vintage dress seperti dress yang punya motif bunga-bunga atau rok dengan model midi.

Gaya vintage sendiri bermacam-macam, walaupun kebanyakan bertemakan girly and preppy look. Nah, supaya bisa lebih fokus pada satu gaya vintage, kita bisa mencari satu role model yang kita suka banget fashion-nya. Misalnya, Taylor Swift atau Elle Fanning.

Dan, yang terakhir, yang mempengaruhi banget sama penampilan kita adalah berani mencoba. Gaya vintage akan bikin kita terlihat jadul, tapi sebenarnya gaya ini keren banget lho kalau kita memakainya dengan nyaman dan pede. Jadi, jangan takut buat terlihat tua, girls! Hi-hi-hi.

Itu dia 5 tips bergaya vintage. Simple dan menarik, kan? Selamat bereksperimen dengan style satu ini, girls!

(nana, foto: teenvogue.com, vintagefestival.co.uk, imworld.aufeminin.com, missgracii.net, stylelovely.com)