8 Fakta Di Balik Eye Shadow yang Perlu Kita Tahu (Part 1)

By Astri Soeparyono, Sabtu, 15 November 2014 | 17:00 WIB
8 Fakta Di Balik Eye Shadow yang Perlu Kita Tahu (Part 1) (Astri Soeparyono)

Di balik kemasan dan warnanya yang lucu-lucu, eye shadow ternyata mengandung beberapa bahan berbahaya buat tubuh kita lho. Apa lagi kalau digunakan dalam waktu yang lama. Sebab bahan yang dipakai buat eye shadow hampir sama dengan bahan-bahan yang digunakan untuk membuat makeup lain, yaitu dengan bahan-bahan kimia yang kadang bahaya buat tubuh manusia. Apa saja sih bahan-bahan berbahaya yang ada di dalam pembuatan eye shadow?

(Baca juga : 4 Pertanyaan Seputar Eyeshadow)

Squalene adalah salah satu bahan kimia yang ditemukan di banyak kosmetik, bahan ini terbuat dari minyak hati ikan hiu. Awalnya bahan ini dipakai buat memberikan kesan halus pada kulit. Sedangkan buat eye shadow bahan ini biasanya dipakai supaya memberikan kesan silky pada eye shadow di mata kita.

8 Fakta Di Balik Eye Shadow yang Perlu Kita Tahu (Part 1)

Mineral oils yang ada dibeberapa bahan kosmetik terbuat dari minyak bumi, yang biasanya juga dipakai buat bahan laksatif atau obat sembelit. Ada orang-orang yang percaya bahan itu enggak berbahaya kalau penggunaannya enggak berlebihan, tapi sebagaian juga percaya kalau berapapun jumlahnya bahan ini tetap berbahaya buat dipakai sebagai makeup di wajah.

(Baca juga : Korean Eye Makeup)

Talk adalah bahan mineral yang biasanya dipakai untuk  industri kertas, kosmetika, kompor, bahkan untuk membuat keramik. Talk bisa ditemukan disebagian besar bahan pembuat eye shadow, banyak peneliti mengungkapkan kalau bahan ini cukup berbahaya kalau dipakai di daerah mata.

8 Fakta Di Balik Eye Shadow yang Perlu Kita Tahu (Part 1)

Sisik ikan banyak digunakan untuk bahan-bahan kosmetik temasuk eye shadow. Bahan ini dipakai untuk bikin efek shimmer di eye shadow kita.

(razan, foto : giphy.com, weheartit.com)