Manfaat Minyak Kelapa Untuk Kulit Berjerawat

By Marti, Selasa, 13 Mei 2014 | 16:00 WIB
Manfaat Minyak Kelapa Untuk Kulit Berjerawat (Marti)

Minyak kelapa murni sangat ajaib menyembuhkan berbagai jenis masalah di kulit, termasuk jerawat. Jenis minyak kelapa ini bukan yang dipakai untuk masak ya. Tapi minyak kelapa murni yang khusus diperuntukan untuk kesehatan.

Minyak kelapa alami mengandung dua elemen penting untuk menyembuhkan jerawat. Yaitu lauric acid dan capric acid. Kedua elemen ini secara natural berperan sebagai anti bakteri, anti viral, anti jamur dan anti microbial. Lauric acid ditemukan secara alami di minyak kelapa murni dan air susu ibu. Kandungan ini menurut penelitian sangat efektif berperang melawan bakteri di jerawat. Kalau kita rajin memakainya sebagai masker, wajah kita akan terjaga kebersihannya. Serta penyebaran jerawat akan terhambat.

Cara menggunakan minyak kelapa untuk jerawat sangat mudah. Kita bisa membeli produk minyak kelapa murni atau virgin coconut oil di apotik dengan harga terjangkau. Cara menggunakannya, ambil sedikit minyak kelapa murni dengan jari kita. Lalu usapkan dengan gerakan putaran ke bagian berjerawat. Ingat! Jangan menggunakan minyak kelapa terlalu banyak karena akan membuat wajah kita terlalu berminyak. Setelah memakainya, kita bisa mendiamkannya selama 30 menit. Atau memakainya sebelum tidur dan mencucinya setelah bangun pagi.

(stefanie, foto: wordpress.com)