Makeup Tepat Kulit Berminyak dan Jerawat

By Marti, Sabtu, 15 Maret 2014 | 16:00 WIB
Makeup Tepat Kulit Berminyak dan Jerawat (Marti)

Kulit kita cenderung berminyak dan mudah jerawatan, harus ektra hati-hati sebelum makeup. Kalau kita salah penanganan, jerawat di wajah kita bisa makin parah. Gimana dong?

Sebelum melakukan makeup usahakan melakukan ritual membersihkan wajah dengan benar. Jaga kebersihan kuas dan spons kita. Dengan kuas dan spons bersih, makeup kita akan mudah teraplikasi dengan baik dan terlihat natural. Jangan mengaplikasi makeup di wajah dengan tangan untuk menghindari peradangan dan penyebaran bakteri.

Hal paling wajib yang harus kita lakukan sebelum memakai makeup adalah mengecek kandungan kosmetik itu. Apakah ada keterangan non-comedogenic, paraben-free, sulfate-free atau oil-free. Ketiga kandungan tadi bisa memicu iritasi yang bikin kulit berjerawat. Hindari juga kandungan kosmetik seperti isopropyl isostearate, isopropyl myristate, myristyl myristate, lanolin oil, coconut butter atau lauric acid. Yang bisa menyumbat pori sehingga jerawat kita meradang.

Pakai kosmetik ringan dan hindari pemakaian makeup tebal. Kita memang ingin menutup noda jerawat dengan makeup. Tapi lakukan tanpa berlebihan supaya enggak semakin parah. Gunakan concealers untuk menutup bagian jerawat dan ganti foundation dengan BB, CC atau DD Cream.

Hindari pemakaian bedak padat. Bedak padat akan memicu wajah semakin berminyak. Selain itu, bedak padat bikin kulit kita iritasi dan jerawat di wajah semakin meradang. Selain itu, bedak ini membantu kilap di wajah berkurang.

(stefanie, foto: thestylester.com)