Ketika melihat teman-teman sudah punya pacar, seringkali muncul rasa takut dan insecure karena kita masih ngejomblo. Enggak heran jika kita mulai minder atau skeptis dengan cinta karena saat ini kita sedang sendiri.
(Baca juga: Efek Negatif Terlalu Lama Jadi Jomblo)
Padahal, kita enggak perlu takut atau insecure meski saat ini masih ngejomblo. Ada banyak alasan kenapa perasaan takut itu harus segera dihilangkan.
Hasil penelitian yang dilakukan oleh Stephanie Spielmann, peneliti dari University of Toronto menyebutkan bahwa responden yang terlalu larut dalam rasa takut memiliki emosi yang enggak stabil sehingga sulit untuk membangun sebuah komitmen atau pacaran.
(Baca juga: 5 Cara Menjawab Pertanyaan 'Kok Masih Jomblo')
Rasa takut ini membuat kita terancam jadian dengan orang yang salah atau bahkan orang yang enggak terlalu kita kenal. Yang penting, kita bisa menghilangkan status jomblo sehingga cenderung langsung menerima siapapun cowok yang nembak kita dan enggak mengecek ulang tentang perasaan kita pada dia. Enggak heran jika kita merasa enggak bahagia karena enggak benar-benar menginginkan hubungan ini.
Itu hanya dua alasan. Masih banyak alasan lain kenapa kita enggak perlu takut ngejomblo. Buat alasan lainnya, bisa langsung klik di sini.
(Baca juga: Sering Diejek Gara-Gara Jomblo?)
(foto: dok. thinkstock, elephantintheroomblog.com, celebquote.com)