Eir Aoi : Jangan Pernah Menyerah

By , Rabu, 12 November 2014 | 17:00 WIB
Eir Aoi : Jangan Pernah Menyerah (cewekbanget)

Ada yang istimewa pada penampilan HaiDay minggu lalu. Selain dipenuhi oleh penampilan band-band lokal terkenal, ada  juga sejumlah artis dari Jepang yang tergabung dalam J-Music LAB.

J-Music Lab adalah acara tahunan yang didirikan oleh Asosiasi industri rekaman Jepang (RIAJ). J-Music LAB dibuat untuk mempromosikan Jepang lewat berbagai jenis aliran musik. J-Music LAB 2014 kali ini tampil di Hai Day, mereka antara lain adalah; TarO & JirO, AMIAYA, Dorothy Little Happy, Eir Aoi, Cyntia, dan I Don't Like Monday'S.

Ini dia hasil obrolan W dengan  Eir Aoi yang sudah empat kali datang ke Indonesia.  Cewek kelahiran Sapporo 30 November 1988 banyak menyanyikan lagu-lagu Anime seperti Memoria untuk anime Fate/Zero, Aurora untuk anime Mobile Suit Gundam AGE. Di tahun 2014 ini Aoi baru merilis single Niji no Oto dan Ignite.

Lagu ini bercerita soal keinginan perasaan yang lemah dan ingin berubah jadi lebih kuat dan berenergi. Aku berharap orang yang mendengarkan yang lebih bersemangat.

Sebelum manggung aku sering memakai penghangat di leher biar suaraku lebih bagus.

Kalau dulu itu aku memulai nge-band hanya untuk senang-senang aja. Tapi sekarang pandangan aku soal musik berubah. Sekarang aku ingin bisa mengispirasi orang-orang lewat laguku.

Jangan pernah menyerah kalau ingin serius berkarier dimusik. Kita harus bilang sama diri sendiri ' aku pasti bisa'. Bahkan sekarang aja kalau sebelum konser, aku bilang sama diri sendiri ' aku pasti bisa.

(muti)