Sebagai cewek yang tumbuh besar di lingkungan keluarga cowok, Nicola Peltz ngaku punya kakak protektif dan sering jadi curhat. Dalam wawancaranya dengan situs Interview, Nicola juga berbagi pengalamannya punya kakak banyak kakak cowok dikeluarganya. Penasaran? Dengar yuk Nicola Peltz yang ngaku kakaknya protektif dan sering jadi tempat curhat.
Menurut sumber, Nicola ngaku kakaknya protektif banget lho. Tiap kali ada cowok yang mendekati Nicola, pasti kakaknya langsung memperhatikan mereka. "Oh my God, mereka sangat konyol saat protektif soal aku. Beberapa kakakku lebik protektif dari kakak yang lain, tapi aku sering datang ke mereka buat curhat," aku Nicola.
Sebagai anak bungsu, kadang sikap protektif kakak-kakaknya kabarnya menyulitkan Nicola. Tapi, dia percaya kalau sikap mereka ini hanya pengin melindunginya. Dan sering banget menolong Nicola buat nentuin sikap atau memilih cowok yang tepat.
Baca juga: Nicola Peltz: Aslinya Cewek Easy Going Dan Enggak Sensitif
Menurut sumber, plus minus punya banyak kakak cowok, ternyata bikin Nicola lebih paham soal cowok. Makanya, dia sering jadi tempat curhat sahabatnya saat butuh nasehat soal cowok. "Sahabatku sering bertanya padaku soal cowok, soalnya aku punya banyak kakak cowok dan aku sering lihat mereka apa adanya," jujurnya.
"Dan kadang mereka ada di tahap kehidupan cowok yang sedang butuh kebebasan dan pengin having fun dan pengin lebih mandiri dan menikmati hidup mereka. Dan, bukan bermaksud ya, cowok lebih enggak dewasa daripada cowok," aku Nicola. "Mengerti soal ini dan kita hanya butuh lebih paham soal mereka. Sebenarnya, kalau kamu benar-benar tertarik sama cowok dan kamu jatuh cinta sama mereka, enggak masalah. Tapi aku lihat semua kakakku dan bagaimana sikap mereka... bagiku jadi cewek pemilih lebih baik."
Baca juga: Nicola Peltz Pemeran Transformer Terbaru
(stefanie, foto: funny-pictures.picphotos.net)