Kepolisian Mesir Membangun Sistem Untuk Memantau Diskusi Sosial Media

By Marti, Senin, 2 Juni 2014 | 16:00 WIB
Kepolisian Mesir Membangun Sistem Untuk Memantau Diskusi Sosial Media (Marti)

Pihak kepolisian Mesir dikabarkan telah membangun sistem komputer untuk memantau aktivitas diskusi di sosial media. Sistem ini dibuat untuk mengetahui tindakan viral atau aksi protes terhadap pemerintahan. Termasuk mengawasi kejahatan dan terorisme di Negaranya.

Meski banyak menuai protes, Menteri Dalam Negeri Mesir, Mohammed Ibrahim, seperti yang dikabarkan situs Mashable, kalau sistem ini enggak akan berpengaruh pada kebebasan ekspresi warganya. Meski dibuat untuk memantau berbagai aktivitas sosial media seperti Facebook, WhatsApp, Twitter dan Viber untuk melindungi warganya.

Polisi juga menambahkan bahwa sosial media penggunaanya telah menyebar dan berkembang dengan pesat. Sehingga aktivitas warga semakin sulit ditelusuri.  Sistem ini nantinya bisa memonitori beberapa kata atau kode kata yang berhubungan dengan hukum dan moral masyarakat. Yang kemungkinan besar bisa menyulut aksi kekerasan dan tindakan ekstrim.

(stefanie, foto: worthofweb.com)