Samsung Tuntut Koran Korea 284 ribu USD!

By Marti, Senin, 7 April 2014 | 16:00 WIB
Samsung Tuntut Koran Korea 284 ribu USD! (Marti)

Apple Insider melaporkan, Samsung menuntut Koran lokal di Korea atas pemberitaan negatif produknya. Koran ini memberitakan isu negatif yang berhubungan dengan produk Samsung, Galaxy S5.

Dalam tulisan tersebut, media mempublikasi informasi salah, sedangkan website lain menklarifikasi kesalahan tersebut. Samsung sangat peduli dengan seluruh pemberitaan produknya di media. Mereka khawatir apabila image perusahaan rusak akibat pemberitaan palsu. Perusahaan juga mengkhawatirkan pemberitaan salah bisa menghambat penjualan Galaxy S5. Dan mengecewakan konsumen Samsung yang menggunakan produk ini.

Generasi sebelumnya, Galaxy S4, dilaporkan enggak mencapai target penjualan dari perusahaan. Untuk itu, Samsung melakukan usaha promosi lebih besar untuk memasarkan produk terbaru mereka Galaxy S5.

(stefanie, foto: hashslush.com)