Bangunan-Bangunan dengan Bentuk Unik

By , Senin, 23 Desember 2013 | 16:00 WIB
Bangunan-Bangunan dengan Bentuk Unik (cewekbanget)

Bangunan atau gedung-gedung yang sering kita temui di kota-kota besar di Indonesia kebanyakan berbentuk 'kotak-kotak' aja, ya. Di beberapa negara lain, banyak bangunan atau gedung-gedung yang bangunannya mengikuti suatu bentuk tertentu dari bentuk simbol sampai bentuk hewan. Percaya enggak, girls?

Sering liat hashtag di telepon, keyboard hp, laptop atau Twitter? Tapi kalau hashtag dalam wujud gedung sudah pernah lihat, girls? Di Seoul, Korea, seorang arsitek asal Denmark merancang sebuah komplek tower apartemen yang bentuknya seperti hashtag, lho!

Hashtag Towers punya menara yang vertikal dan horizontal. Ada jembatan-jembatan menghubungkan palang Hashtag Towers yang berfungsi sebagai pintu gerbang ke baru Yongsan Business District. Thailand memang dikenal sebagai negeri gajah putih. Tapi di Bangkok, Thailand, gajah enggak cuma ada dalam bentuk hewan. Sebuah gedung beranama Elephant Building bentuknya memang benar-benar kayak gajah. Gedung gajah ini dirancang oleh Sumet Jumsai dan selesai pada tahun 1997. Girls, pernah liat sayap super besar? Ada, nih, bangunan berbentuk sayap yang merupakan Museum Nasional Zayed yang dirancang oleh Foster dan rekan-rekannya. Bangunan ini terletak di Saadiyat Island, Abu Dhabi, Uni Emirat Arab dan akan menjadi museum pertama yang menampilkan sejarah, budaya, transformasi sosial dan ekonomi The Emirates. The Dancing House, alias bangunan menari adalah suatu maha karya arsitektur di pusat kota Praha. Nama asli gedung ini adalah 'Fred and Ginger', mengambil dari nama penari Fred Astaire dan Ginger Rogers. Girls, bangunan ini memang benar-benar terlihat mirip sepasang orang sedang menari. Bangunan ini dirancang pada tahun 1992 oleh arsitek Ceko Kroasia- Vlado Milunic dan selesai pada tahun 1996. Sekarang koin enggak cuma ada di dompet kita, lho. Lagi-lagi di Abu Dhabi ada gedung yang bentuknya lucu. Koin! Ya, bentuknya koin. Dirancang oleh MZ Arsitek dan dibuka pada tahun 2010. Bangunan berbentuk koin ini menjadi gedung pencakar langit melingkar pertama di dunia.

Bangunan indah di Cina ini disebut 'The Egg'. Ini bukan gedung yang isinya perkumpulan penjual telur ayam, girls. He-he-he. The Egg adalah gedung pusat pertunjukan seni nasional di Cina. Bangunan berbentuk kubah ini terendam air dan berisi Opera House, sebuah Concert Hall dan teater. Butuh waktu lima tahun buat menyelesaikan pembuatan gedung ini. Dan yang paling penting gedung ini enggak bisa dimakan, hi-hi.

(arin, foto: oddee.com)